Peserta #Demi Indonesia Cerdas Memilih Membeludak Sampai Duduk Lesehan

Demi Indonesia Cerdas Memilih

Peserta #Demi Indonesia Cerdas Memilih Membeludak Sampai Duduk Lesehan

Raja Malo Sinaga - detikSumut
Selasa, 16 Jan 2024 14:40 WIB
Peserta #Demi Indonesia Cerdas Memilih di Medan duduk lesehan. (Raja Malo Sinaga/detikSumut)
Foto: Peserta #Demi Indonesia Cerdas Memilih di Medan duduk lesehan. (Raja Malo Sinaga/detikSumut)
Medan - Para peserta #Demi Indonesia Cerdas Memilih yang digelar detikcom dan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) memadati ruang Convention 2 Hotel Santika Premiere Dyandra, Kota Medan. Saking ramainya, peserta sampai duduk lesehan di dalam ruangan.

Pantauan detikSumut, Selasa, (16/1/2024), tampak ratusan peserta memadati ruangan acara. Tak sedikit para peserta sampai duduk lesehan karena ramainya acara ini.

Para peserta yang lesehan tersebut merupakan mahasiswa dan masyarakat umum. Terlihat para peserta serius menonton jalannya acara saat narasumber memaparkan materinya.

#Demi Indonesia Cerdas Memilih ini membahas tentang pemilu demi terwujudnya #PemiluDamai2024. Adapun keynote speaker acara ini adalah Menkominfo Budi Arie Setiadi.

Acara ini akan dibagi menjadi dua sesi. Pada sesi pertama akan membahas tema 'Menuju Pemilu Damai di Sumut'.

Adapun yang akan menjadi narasumber adalah Penjabat (Pj) Gubernur Sumut Mayjen (Purn) Hassanudin, Ketua KPU Sumut Agus Arifin, Koordinator Divisi Hubungan Masyarakat, Data, dan Informasi Bawaslu Sumut, Saut Boangmanalu, Pangdam I/BB Mayjen Mochammad Hasan Hasibuan dan Kapolda Sumut Irjen Agung Setya Imam Effendi.

Tak hanya talkshow, acara ini juga dimeriahkan dengan stand up comedy dari komika asal Sumut Joel Purba. Selain menyaksikan secara langsung, acara ini juga akan ditayangkan secara langsung di detikcom.

Acara #Demi Indonesia Cerdas Memilih didukung oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika RI serta Telkomsel.




(mjy/mjy)


Hide Ads