Calon wakil presiden (cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menyampaikan pujian kepada cawapres Gibran Rakabuming Raka yang dinilainya berhasil ketika menjadi wali kota Solo. Keberhasilan itu karena berbagai proyek-proyek besar berhasil dibangun di Solo.
Muhaimin pun meminta tips Gibran agar prestasi tersebut dapat ditularkan ke daerah lain.
"Saya ingin Pak Gibran menyampaikan tips and trik agar bupati, wali kota dan pemerintah daerah yang lain bisa belajar agar proyek-proyek besar bisa dimasukkan di Kota Solo bagaimana caranya?" katanya dalam Debat Kedua Cawapres Pemilu 2024 di JCC Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (22/12/2023), melansir detikFinance.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Gibran pun merespons hal tersebut. Dia mengatakan, Indonesia telah memulai pemerataan pembangunan. Gibran lalu mengatakan yang dibangun bukan hanya Solo saja. Gibran pun mengaku tahu arah pertanyaan Cak Imin.
"53% investasi kita sudah ada di luar Jawa, kalau kita pengin fair ya Gus, jumlah proyek, jumlah anggaran yang digelontorkan ke Solo sebelum saya jadi wali kota lebih besar, saya tahu lah arah pertanyaan ke mana," katanya.
Gibran menambahkan, yang dibangun bukan hanya bangunan fisik saja, tapi yang dilihat adalah dampaknya ke warga.
"Apa yang sudah dibangun kita lihat bukan bangunan fisiknya saja, kita lihat impact ke warga," katanya.
(afb/afb)