Gempa bumi mengguncang Sabang, Provinsi Aceh. Gempa itu berkekuatan magnitudo (M) 3,2.
"Info Gempa Mag: 3.2," tulis BMKG, Senin (11/12/2023).
Berdasarkan data BMKG, gempa itu terjadi pada pukul 03.24 WIB. Gempa berada di koordinat 6.51 LU, 94.82 BT.
Lokasi itu terletak sekitar 88 kilometer barat laut Kota Sabang Aceh. Gempa berada di kedalaman 208 kilometer.
"88 km barat laut Kota Sabang Aceh, kedalaman: 208 Km," sebutnya.
BMKG mencatat, gempa ini tidak berpotensi tsunami. "Gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami," sebutnya.
Simak Video "Video: Dampak Gempa M 6,3 Afghanistan, Masjid Biru Bersejarah Rusak"
(dhm/dhm)