Heboh konten jilat es krim dengan pose vulgar oleh selebgram Oklin Fia berujung dilaporkan ke polisi. Oklin Fia pun sudah meminta maaf. Kuasa hukum mengungkap alasannya membuat konten yang dianggap tak senonoh tersebut.
Budiansyah, kuasa hukum Oklin Fia menyebut, Oklin Fia menjelaskan bahwa konten itu dibuatnya untuk sekedar bersenang-senang hingga lucu-lucuan tanpa maksud menghina agama Islam.
"Sesuai dengan pemeriksaan, Oklin Fia sudah menyampaikan konten itu dibuat untuk sekadar happy-happy, lucu-lucuan, tidak ada maksud untuk menghina agama tertentu," ujar Budiansyah, kuasa hukum Oklin Fia, dilansir detikHot, Minggu (27/8/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Konten tersebut membuatnya dilaporkan ke polisi dengan tuduhan dugaan perbuatan asusila. Ia dilaporkan sejumlah pihak di antaranya Pengurus Besar Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (PB SEMMI) serta istri Almarhum Ustaz Jeffi Al Bukhori, Umi Pipik.
Laporan itu pun membuat selebgram berhijab tersebut menjalani pemeriksaan. Dalam pemeriksaan itu, Oklin Fia dicecar 26 pertanyaan oleh polisi terkait pembuatan video tersebut.
Budiansyah menyebut, Oklin menghormati proses hukum dan akan kooperatif menjalani pemeriksaan.
"Komitmennya adalah bekerja sama dengan pihak kepolisian dan kami akan jadi warga negara yang baik dan kami siap menghadapi proses hukum," kata Budiansyah.
Oklin juga mengaku membuat konten tersebut meniru konten orang lain, bukan dari idenya sendiri. Ia juga mengaku menyesal telah mengunggah konten tersebut ke media sosial.
"Intinya di video itu, kenapa saya buat video itu? Karena ada video lain yang membuat video itu juga. Jadi saya re-create juga," ujar Oklin Fia.
"Saya juga memohon maaf kepada masyarakat untuk tidak mengaitkan masalah ini kepada orang tua saya, keluarga saya, maupun lembaga-lembaga tempat pendidikan saya menimba ilmu," lanjutnya.
Artikel ini telah tayang di detikHot dengan judul: Oklin Fia Ngaku Bikin Konten Jilat Es Krim Cuma Buat Happy-happy |
(nkm/nkm)