Bukan Maen! Jemaah Haji Ini Beli 1 Kg Emas buat Oleh-oleh Keluarga

Regional

Bukan Maen! Jemaah Haji Ini Beli 1 Kg Emas buat Oleh-oleh Keluarga

Tim detikSulsel - detikSumut
Jumat, 07 Jul 2023 07:13 WIB
Viral jemaah haji Makassar beli oleh-oleh emas 1 kg
Viral jemaah haji beli emas 1 kg buat oleh-oleh keluarga (Foto: Instagram Mira Hayati)
Makassar -

Jemaah haji asal Makassar bernama Mira Hayati viral lantaran dirinya memborong 1 kg emas di Tanah Suci. Bukan untuk disimpan pribadi, emas yang ia beli itu ternyata oleh-oleh untuk keluarganya.

Diberitakan detikSulsel, Mira Hayati membeli emas 1 kg itu usai menjalankan ibadah haji. Oleh-oleh tersebut beragam macamnya, mulai dari cincin, gelang, sampai kalung yang tentu semuanya terbuat dari emas.

"Iye, saya belanja emas kemarin 1 kg lebih, ada gelang, kalung, cincin. Oleh-oleh emas untuk anak, orang tua, dan mertua," katanya kepada detikSulsel, Kamis (6/7/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Untuk membeli semua itu, tentu Mira Hayati mengeluarkan uang yang tak sedikit. Dirinya mengaku telah membelanjakan uang sebesar Rp 1 miliar untuk oleh-oleh emas keluarganya itu. Bahkan, salah satu kalung yang ia beli mencapai Rp 366 juta.

"Saya belanja emas kemarin totalnya Rp 1 M. (Khusus) kalung harganya 91.500 SR, setara dengan Rp 366.000.000, gelang macam-macam, ada yang 250 1 set" ungkapnya.

ADVERTISEMENT

Kisahnya memborong emas 1 kg sebagai oleh-oleh anak hingga mertua itu tentu menjadi sorotan warganet. Mira Hayati tak lupa membagikan momen dirinya yang memiliki koleksi emas baru dari Jeddah ke media sosial.

"Alhamdulillah, koleksi emas baru lagi kita beli di Jeddah," kata Mira dalam unggahannya.

Mira juga menunjukkan harga kalung emas yang dibanderol Rp 366 juta. Dia pun mengaku bersyukur.

"Ini yang punya tokoh totalnya itu 91.500 SAR jadi kalau ditotalkan itu Rp 366.000.000. Masyaallah tabarakallah," ucapnya.

Artikel ini telah terbit di detikSulsel dengan judul "Jemaah Haji Asal Makassar Beli 1 Kg Emas di Jeddah, Oleh-oleh Buat Keluarga".




(mff/mff)


Hide Ads