Jalan Berlubang di Banda Aceh Butuh Perhatian Serius!

Aceh

Jalan Berlubang di Banda Aceh Butuh Perhatian Serius!

Agus Setyadi - detikSumut
Rabu, 25 Jan 2023 17:24 WIB
Lubang di Jalan Banda Aceh. (Agus Setyadi/detikSumut)
Lubang di Jalan Banda Aceh. (Agus Setyadi/detikSumut)
Banda Aceh -

Sejumlah ruas jalan di Banda Aceh mulai berlubang dan membahayakan pengguna jalan. Kerusakan jalan itu perlu perhatian serius dari pemerintah kota dan provinsi.

Ketua Komisi III DPR Kota Banda Aceh Irwansyah, mengatakan, jalan di Banda Aceh dimiliki banyak pihak, ada jalan berstatus jalan nasional, jalan provinsi, jalan kota hingga jalan desa. Dia meminta kewenangan pemeliharaan dan perbaikan jalan di ibukota provinsi diperjelas.

"Memang persoalan jalan itu pekerjaan rutin, jalan ini ada masanya dia selalu dilewati. Ada persoalan karena selalu dilintasi kendaraan ada persoalan karena alam misalnya terjadi genangan dan sebagainya sehingga jalan itu memang harus diperhatikan secara serius setiap saat karena ada potensi kerusakan," kata Irwansyah saat dimintai konfirmasi detikSumut, Rabu (25/1/2023).

Menurutnya, DPRK Banda Aceh dan Pemkot Banda Aceh tahun ini menganggarkan anggaran Rp 3 miliar untuk pemeliharaan jalan. Jumlah yang diusulkan itu disebut lebih banyak dibandingkan tahun-tahun lalu.

"Dengan pak wali yang baru kita bangun kesepahaman dengan DPRK terutama Komisi III bahwa jalan kota ini yang kerusakannya lumayan itu tidak cukup lagi anggarannya Rp 1 miliar," jelasnya.

Politikus PKS itu juga meminta Pemerintah Aceh ikut memperbaiki jalan provinsi yang ada di Banda Aceh. Menurutnya, Banda Aceh adalah wajahnya Aceh.

"Kalau wajahnya bopeng, berkudis itu kan juga tetap tidak enak dipandang mata," jelasnya.

"Makanya saya berharap mewakili warga Banda Aceh, tolong pemerintah provinsi jangan abai terhadap kondisi jalan rusak yang menjadi kewenangan provinsi yang ada di Banda Aceh, misalnya di Simpang Mesra di jalan Teuku Nyak Arief itu milik provinsi," lanjut Irwansyah.

Sebelumnya, pantauan detikSumut, Selasa (24/1/2023), ada dua ruas yang terdapat banyak lubang yakni Jalan Teuku Nyak Arief serta Jalan Panglima Nyak Makam. Lubang di jalan tampak beragam ukuran serta kedalaman berbeda.

Di Jalan Teuku Nyak Arief arah ke Darussalam tepatnya di kawasan Lamnyong, terdapat dua titik jalan berlubang. Titik pertama tak jauh dari bundaran Simpang Mesra serta titik kedua lewat SPBU.

Ada banyak lubang di kedua titik tersebut dengan ukuran besar dan kecil. Pengendara yang melintas tampak memperlambat kendaraan serta menghindari agar kendaraan tidak masuk ke lubang.

Selain itu, lubang juga terlihat di Jalan Teuku Nyak Arief dari arah Lamnyong persisnya sebelum kantor gubernur Aceh. Ruas jalan lain yang berlubang yakni Jalan P Nyak Makam.

detikSumut menyusuri jalan P Nyak Makam dari arah depan Kantor Gubernur Aceh. Terdapat banyak lubang di kawasan Lampineung Banda Aceh.

Lubang di jalan tersebut tidak terlalu besar namun tergolong dalam. Pengendara tampak berhati-hati saat melihat.




(agse/nkm)


Hide Ads