Walkot Bobby Bakal Gandeng HIPMI Tekan Angka Inflasi

Walkot Bobby Bakal Gandeng HIPMI Tekan Angka Inflasi

Tim detikSumut - detikSumut
Jumat, 22 Jul 2022 22:52 WIB
Pembukaan Rakerda HIPMI Sumut (foto: istimewa)
Pembukaan rakerda HIPMI Sumut (foto: istimewa)
Medan -

Pemerintah Kota Medan akan menggandeng Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Sumatera Utara untuk menekan angka inflasi. Pertumbuhan ekonomi tidak terlepas dari pertumbuhan inflasi.

Wali Kota Medan Bobby Nasution menyebut hingga Juni 2022 ini angka inflasi mencapai 4,35 persen. "HIPMI memiliki peran serta untuk dapat membantu agar perekonomian dapat tumbuh dan mengontrol angka inflasi ini," ujar Bobby melalui keterangannya, Jumat (22/7/2022).

Bobby menyampaikan itu saat menghadiri Rakerda dan Diklatda BPD HIPMI Sumut. Hadir dalam kesempatan itu Menteri Investasi Bahlil Lahadalia ; Ketua Dewan Kehormatan BPP HIPMI Raja Sapta Oktohari.

Menantu Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) ini pun berharap, HIPMI mampu berkolaborasi bersama pemerintah daerah dalam dalam membangun perekonomian Sumut, termasuk Kota Medan. Selain itu, HIPMI juga diharapkan ikut serta membantu kebangkitan ekonomi daerah dengan memperbanyak investasi.

"Saya yakin orang yang tergabung dalam organisasi HIPMI ini memiliki ide dan gagasannya masing-masing. Hanya saja, tinggal bagaimana ide dan gagasan tersebut diimplementasikan sehingga mampu membangun perekonomian Sumut, termasuk Kota Medan," harapnya.

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia berharap HIPMI dapat terus membentuk enterpreneur muda yang nasionalis.

"Jadi ada tahap-tahapnya. Sebagai organisasi kader, proses ini adalah roh HIPMI. Dan kita semua tahu bahwa dalam pertarungan di HIPMI, kita bertanding untuk bersanding." jelasnya.

Ketua BPD HIPMI Sumut Ade Jona Prasetyo berharap mereka dijadikan mitra strategis oleh pemerintah daerah.

"Kami sangat berharap ke depannya HIPMI Sumut ini terus dapat berbuat baik, dapat membangkitkan dan membuat pengusaha-pengusaha muda menjadi pengusaha besar dan nasional," ungkapnya.

Maka dari itu dia tidak ragu menyampaikan permohonan agar kepala daerah dapat membantu HIPMI.

"Jadi kami mohon bantulah kami bapak bupati dan wali kota, anak-anak HIPMI ini dibimbing karena pemerintah merupakan mitra strategis HIPMI untuk membangun ekonomi," katanya.




(astj/astj)


Hide Ads