Ada Pengaspalan, Jalan Poros Maros-Bone di Tompo Ladang Tutup Total 7 Februari

Ada Pengaspalan, Jalan Poros Maros-Bone di Tompo Ladang Tutup Total 7 Februari

Agung Pramono - detikSulsel
Rabu, 05 Feb 2025 17:26 WIB
Kasat Lantas Polres Maros Iptu Kamaluddin mengatur lalu lintas di Tompo Ladang.
Foto: Kasat Lantas Polres Maros Iptu Kamaluddin mengatur lalu lintas di Tompo Ladang. (Agung Pramono/detikSulsel)
Maros -

Jalan Poros Maros-Bone dekat wilayah Camba tepatnya di Tompo Ladang, Kecamatan Mallawa, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan (Sulsel) akan dilakukan penutupan total pada 7 Februari mendatang. Penutupan total dilakukan karena akan dilakukan pengaspalan.

Penutupan akan berlangsung di Tompo Ladang pada Jumat (7/2) selama 9 jam. Penutupan dimulai pukul 08.00 Wita hingga pukul 17.00 Wita.

"Penutupan total pada hari Jumat (7/1) lusa di Jalur Tompo Ladang. Kita tutup total karena akan dilakukan pengaspalan," ujar Kasat Lantas Polres Maros Iptu Kamaluddin kepada detikSulsel, Rabu (5/2/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kamal mengatakan, penutupan di Jalur Tompo Ladang karena akan dilaksanakan pengaspalan di jalan penghubung ke elevated. Polisi akan melakukan penutupan total.

"Berkaitan dengan akan dilaksanakannya pengaspalan di ujung jembatan elevated yang akan menghubungkan konstruksi jembatan dengan badan jalan utama. Makanya kami akan dilakukan penutupan total arus lalu lintas," katanya.

ADVERTISEMENT

Lebih lanjut, Kamal mengimbau kepada pengguna Jalan Poros Maros-Bone untuk mencari jalur alternatif. Ada dua jalur yang sudah disiapkan tanpa kendala yakni poros Bulukumba-Makassar atau poros Bulu Dua Soppeng-Barru.

"Kami imbau dan sampaikan kepada pengguna jalan agar hari Jumat (7/1) mencari jalur alternatif, berhubung akan dilakukan penutupan total karena pengaspalan. Bisa lewat Bulu Dua atau Bulukumba," jelasnya.




(ata/sar)

Hide Ads