Pujian Mbappe ke PSG yang Berhasil Juara Liga Champions Tanpa Dirinya

Pujian Mbappe ke PSG yang Berhasil Juara Liga Champions Tanpa Dirinya

Tim detikSport - detikSulsel
Minggu, 08 Jun 2025 19:30 WIB
Soccer Football - Champions League - Quarter Final - Second Leg - Real Madrid v Arsenal - Santiago Bernabeu, Madrid, Spain - April 16, 2025 Real Madrids Kylian Mbappe looks on as referee Francois Letexier watches the VAR monitor for a possible penalty REUTERS/Susana Vera
Kylian Mbappe. Foto: REUTERS/Susana Vera
Jakarta -

Pelatih Paris Saint-Germain, Luis Enrique sempat menyinggung kepergian Kylian Mbappe setelah anak asuhnya berhasil menjadi juara Liga Champions. Mbappe merespons kemenangan itu dengan rendah hati dan pujian.

PSG berhasil menjadi juara Liga Champions usai mengalahkan Inter Milan 5-0 di laga final. Atas capaian itu, Enrique menyinggung kepergian Mbappe yang harus mereka terima.

"Kami mau saja dia (Mbappe) tetap di sini, tapi keputusannya adalah satu hal yang harus kami terima," ujar Enrique beberapa waktu lalu melansir dari detikSport.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menanggapi hal tersebut, Mbappe mengaku tidak kecewa dengan torehan apik PSG setelah dirinya hengkang. Dia menegaskan jika kepergiannya dari PSG ke Real Madrid sudah menjadi takdirnya.

"Apakah saya pergi terlalu cepat? Tidak. Kisah saya sudah berakhir, itu harus berakhir. Tidak ada kekecewaan. Saya telah mencapai akhirnya. Saya akan mencoba segalanya. Itu cuma takdir, yang berarti itu harus terjadi tanpa saya," katanya yang mengutip Mirror.

ADVERTISEMENT

Mbappe bercerita, dirinya turut menyaksikan pertandingan PSG Vs Inter Milan. Dia mengaku senang dan menilai PSG pantas mendapatkan itu setelah melalui begitu banyak kesulitan.

"Saya berada di Maroko, saya menonton pertandingannya di Fairmont di Marrakech. Apakah Anda ingin semua detailnya? Saya senang, mereka pantas mendapatkannya, mereka telah melalui begitu banyak kesulitan, saya juga pernah mengalaminya," ucapnya.

"Saya telah melalui setiap tahapan di Champions League, kecuali kemenangan. Mereka adalah tim terbaik di Eropa. Saya tidak ingat pernah melihat skor 5-0. Itu sangat layak, 100%. Mereka menjadi tim yang ingin dikalahkan semua orang," puji Kylian Mbappe.




(asm/ata)

Hide Ads