Australia Kalahkan Jepang 1-0, Indonesia Gagal Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026

Australia Kalahkan Jepang 1-0, Indonesia Gagal Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026

Abadi Tamrin - detikSulsel
Kamis, 05 Jun 2025 20:27 WIB
Soccer Football - World Cup - Asian Qualifiers - Third Round - Group C - Japan v Australia - Saitama Stadium 2002, Saitama, Japan - October 15, 2024  Japans Keito Nakamura in action as Australias Cameron Burgess scores an own goal and Japans first REUTERS/Issei Kato
Australia Vs Jepang. Foto: REUTERS/Issei Kato
Makassar -

Peluang Timnas Indonesia untuk lolos langsung ke Piala Dunia 2026 dipastikan tertutup. Hal tersebut dipastikan setelah Australia berhasil mengalahkan Jepang 1-0.

Australia mengalahkan Jepang dalam laga yang berlangsung di Optus Stadium, Kamis (5/6/2025). Gol semata wayang Australia dicetak oleh Aziz Behich di menit ke-90.

Kemenangan itu mengantar Australia kini mengantongi 16 poin. Secara matematis poin Australia itu tidak mungkin terkejar lagi oleh Indonesia yang saat ini mengantongi 9 poin dengan sisa dua pertandingan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun posisi Australia belum sepenuhnya aman untuk meraih tiket lolos langsung ke Piala Dunia 2026. Sebab masih ada Arab Saudi yang saat ini mengemas 10 poin, masih berpeluang menyamai poin dari Australia.

Sementara Jepang yang menelan kekalahan dari Australia tetap tidak tergoyahkan di puncak klasemen Grup C sekaligus memastikan satu tiket lolos langsung ke Piala Dunia 2026. Jepang saat ini mengemas 20 poin.

ADVERTISEMENT

Kendati tidak bisa lolos langsung ke Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia masih berpeluang untuk melaju ke babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026. Syaratnya wajib mengalahkan China di laga yang akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, malam ini.

Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 ZonaAsia Putaran Ketiga

PosisiTimMainMenangImbangKalahGolKebobolanSelisih GolPoin
1Jepang9621243+2120
2Australia9441146+816
3Arab Saudi824246-210
4Indonesia8233814-69
5Bahrain8134513-86
6China8206619-136

sumber:AFC




(ata/sar)

Hide Ads