PSM Makassar berhasil mengalahkan Semen Padang 2-0 pada pekan ke-28 Liga 1 2024/2025. Hasil ini membawa tim Juku Eja naik ke posisi 4 klasemen sementara.
Bermain di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Kamis (10/4/2025), PSM unggul berkat gol dari Aloisio Neto di menit ke-30. Berawal dari kreasi sepak pojok, Neto menanduk bola yang meluncur deras ke gawang Semen Padang.
Semen Padang berupaya membalas di awal babak kedua dengan mengambil dominasi permainan. Tetapi Rosad Setiawan kesulitan menciptakan peluang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
PSM menurunkan tempo permainan memasuki menit ke-55. Kontrol permainan kembali dipegang PSM, namun tidak ada peluang berbahaya diciptakan.
Memasuki menit ke-59, Semen Padang mencoba peruntungannya lewat serangan balik. Umpan sodoran ke jantung pertahanan PSM gagal digapai Bruno Canceicao.
Carlos Chaby melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti menit ke-63. Bola dapat ditinju Reza Arya Pratama.
PSM merespons dengan melancarkan serangan balik. Sayang tendangan Nermin Haljeta dari jarak dekat gawang Semen Padang melambung tinggi.
Gol! PSM menambah keunggulan menit ke-72. Gol PSM dicetak oleh Nermin Haljeta setelah menerima assist dari Mufli Hidayat.
Skor 2-0 tidak berubah hingga laga usai. Tambahan waktu yang diberikan wasit tidak dapat dimanfaatkan PSM menambah keunggulan.
Hasil ini mengantar PSM Makassar naik ke posisi 4 klasemen Liga 1 2024/2025 dengan 43 poin. Juku Eja menggeser Persija Jakarta (43 poin), Malut United (43 poin), Arema FC (42 poin), dan Borneo FC Samarinda (41 poin).
Sementara Semen Padang tertahan di zona degradasi tepatnya di posisi 17 dengan 22 poin. Poinnya sama dengan PSS Sleman yang berada di dasar klasemen.
Susunan Pemain
PSM Makassar (3-4-3)
Reza Arya Pratama; Syahrul Lasinari (Mufli Hidayat 57'), Aloisio Neto, Yuran Fernandes; Victor Luiz; Akbar Tanjung, Daisuke Sakai, Rizky Eka Pratama (Karel Iek 69'); Victor Dethan (Ricky Pratama 57'), Nermin Haljeta, Balotelli (Latyr Fall 57')
Pelatih: Bernardo Tavares
Semen Padang (3-4-3)
Arthur Silva; Bima Reksa, Dodi Alekvan Djin, Zidane Pramudya Afandi; Carlos Chaby, Firman Juliansyah (Cornelius Stewart 46'), Irkham Mila (Dwi Nofiansyah 46'), Ricki Ariasnyah; Bruno Canceicao, Gala Pagamo, Rosad Setiawan
Pelatih: Eduardo Almeida
(ata/ata)