PSM lahir pada 2 November 1915 dan 2 November 2023 menjadi hari ulang tahunnya yang ke-109. PSM merayakan hari jadinya dengan menggelar meet & greet dan launching jersey spesial 109 Tahun di XXI Mal Nipah, Sabtu (2/11/2024).
"Jadi makna dan ke-109 kita mengambil tema Unwavering Spirit di mana artinya semangat yang tidak pernah pudar. Ini tidak hanya mencerminkan pemain, tidak mencerminkan pelatih, tetapi juga mencerminkan kita seluruh pecinta PSM," ucap Manajer PSM Makassar, Muhammad Nur Fajrin.
Fajrin mengungkap tema itu diambil melihat rasa antusiasme dan cinta masyarakat Kota Makassar terhadap kehadiran PSM Makassar. Hal ini terlihat dengan berbagai rintangan telah dilalui PSM dan para suporter tidak pernah berhenti memberikan dukungan.
"Setelah banyaknya tantangan, setelah banyak suka duka dalam membersamai keberadaan PSM, kita ini tidak pernah berhenti untuk mencintai dan mendukung PSM Makassar. Itulah makna Unwavering Spirit yang kita selalu menunjukkan kecintaan, semangat kita kepada PSM yang tidak pernah pudar," sambungnya.
Di sisi lain, Fajrin turut mengungkap rasa harunya melihat masyarakat Makassar yang sangat antusias dalam setiap pertandingan yang dimainkan PSM. Ia menyebut jika hal ini menjadi modal semangat untuk menatap hasil-hasil yang jauh lebih baik ke depannya.
"Kita sangat mengapresiasi dan sangat bangga terhadap masyarakat yang begitu mencintai PSM Makassar, kami melihat pemain-pemain dan pemain juga melihat bagaimana, bahkan kemarin pun teman-teman suporter sudah turun ke jalan untuk merayakan dan sebagainya itu sangat membekas di kami, dan menjadi modal untuk menghadapi pertandingan di tanggal 4 November," jelasnya.
Untuk diketahui, PSM di laga terdekat akan menghadapi Persik Kediri dalam laga pekan ke-10 Liga 1. Pertandingan PSM Vs Persik berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan, Senin (4/11) pukul 19.00 WIB atau 20.00 Wita.
(ata/sar)