Jadwal Live Piala Europa 2024: Giliran Belgia dan Prancis Main

Jadwal Live Piala Europa 2024: Giliran Belgia dan Prancis Main

Abadi Tamrin - detikSulsel
Senin, 17 Jun 2024 07:00 WIB
Soccer Football - Euro 2024 - Trophy Display at Olympiastadion - Olympiastadion, Berlin, Germany - April 24, 2024 Euro 2024 mascot Albart poses with the European Championship trophy REUTERS/Liesa Johannssen
Trofi Euro 2024. Foto: REUTERS/Liesa Johannssen
Makassar - Jadwal live Piala Europa 2024 malam ini bisa dilihat di sini. Salah satunya ada giliran Timnas Belgia dan Timnas Prancis yang akan bertanding.

Piala Europa 2024 malam ini mempertandingkan 3 laga. Dimulai dari pertandingan Grup E antara Rumania melawan Ukraina di Allainz Arena, Senin (17/6/2024) pukul 21.00 Wita.

Pertandingan kemudian dilanjutkan dari Grup E yang mempertemukan Belgia Vs Slovakia. Pertandingan tersebut akan digelar di Deutsche Bank Park, Selasa (18/6) pukul 00.00 Wita.

Timnas Belgia diunggulkan di laga ini. Secara head to head dalam 3 pertandingan, Setan Merah tak terkalahkan dengan sekali menang dan 2 kali imbang melawan Slovakia.

Duel seru lainnya kemudian akan tersaji di Merkur Spiel Arena yang mempertemukan Austria melawan Prancis pada pukul 03.00 Wita. Tergabung di Grup D, Les Blues merupakan unggulan.

Secara head to head, tim asuhan Didier Deschamps tidak terkalahkan melawan Austria dalam 2 pertandingan. Dalam dua laga tersebut Timnas Prancis berhasil mengalahkan Austria.

Berikut jadwal siaran langsung Piala Eropa 2024 malam sampai dini hari nanti. Pertandingan disiarkan secara langsung di RCTI, MNCTV, dan Vision+.

Jadwal Piala Europa 2024

Senin, 17 Juni 2024

Rumania Vs Ukraina (Grup E)
Allainz Arena
Pukul 21.00 Wita

Selasa, 18 Juni 2024

Belgia Vs Slovakia (Grup E)
Deutsche Bank Park
Pukul 00.00 Wita

Austria Vs Prancis (Grup D)
Merkur Spiel Arena
Pukul 03.00 Wita


(ata/hsr)

Hide Ads