Statistik Pertandingan Hougang United Dipermalukan PSM Makassar di AFC Cup

Statistik Pertandingan Hougang United Dipermalukan PSM Makassar di AFC Cup

Abadi Tamrin - detikSulsel
Jumat, 10 Nov 2023 07:57 WIB
Striker PSM Makassar Everton Nascimento melewati penjagaan bek Hougang United dalam laga di AFC Cup 2023/2024.
Foto: Striker PSM Makassar Everton Nascimento melewati penjagaan bek Hougang United dalam laga di AFC Cup 2023/2024. (Dok. PSM Makassar)
Makassar -

PSM Makassar kembali menunjukkan tajinya sebagai unggulan di AFC Cup. Menantang Hougang United, PSM mempermalukan tuan rumah dengan skor telak 1-3.

Matchday keempat AFC Cup mempertemukan Hougang United Vs PSM Makassar. Laga berlangsung di Stadion Jalan Besar, Singapura, Kamis (9/11/2023) malam Wita.

Di awal babak kedua, anak asuh Bernardo Tavares tertinggal lebih dulu. Di menit ke-48, Dorde Maksimovic sukses menjebol gawang PSM Makassar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

PSM Makassar kemudian sukses menyamakan skor melalui gol bunuh diri Abdil Qaiyyim Mutalib menit ke-54. Tim Juku Eja berbalik unggul di menit ke-71 melalui gol Safrudin Tahar.

Memasuki menit injury time, Everton Nascimento menambah keunggulan PSM Makassar. Melalui kreasi serangan balik, Everton berhasil melewati dua pemain belakang Hougang United sebelum melepaskan tendangan mendatar yang tidak bisa dihalau Zaiful Nizam.

ADVERTISEMENT

Jika dilihat dari statistik, PSM Makassar sebetulnya tidak menguasai jalannya pertandingan. Tim tamu Hougang United justru menguasai bola lebih banyak dengan 68,8 persen berbanding 31,2 milik PSM Makassar.

Meski kalah penguasaan bola, PSM Makassar lebih banyak mengancam gawang Hougang United. Adilson Silva dkk melepaskan 15 tembakan dengan 8 diantaranya on target.

Sedangkan Hougang United hanya bisa 13 kali mengancam gawang PSM Makassar. Itupun hanya 3 tembakan yang tepat sasaran ke gawang Ardiansyah.

Hougang United yang kesulitan menyerang terlihat dengan solidnya lini pertahanan PSM Makassar. Juku Eja tercatat melakukan 11 tekel, 16 intersep dan 10 sapuan.

Sementara Hougang United pertahanannya lebih renggang dengan mencatat 7 tekel, 7 intersep dan 13 sapuan.

Hasil ini membuat PSM Makassar tetap di posisi ketiga klasemen Grup H dengan mengemas 6 poin. Poin PSM sama dengan Hai Phong di posisi kedua, hanya saja kalah head to head.

Sementara Hougang United tetap di dasar klasemen. Hougang United mengemas poin 3 dari 4 pertandingan.

Statistik Laga Hougang United Vs PSM Makassar

Hougang UnitedVsPSM Makassar
1Gol3
13Total Tembakan15
3Tembakan On Target8
1Offside4
3Sepak Pojok6
85,0%Akurasi Umpan60,1%
7Tekel11
7Intersep16
13Sapuan10
3Kartu Kuning2
0Kartu Merah0
68,8%Penguasaan Bola31,2%



(ata/hsr)

Hide Ads