PSM Makassar bakal tampil tanpa skuad terbaik dalam laga kontra PSIS Semarang dalam laga lanjutan Liga 1 2023/2024. Sang kapten, Wiljan Pluim diprediksi masih akan absen di laga ini.
Pertandingan PSIS Vs PSM akan menjadi salah satu duel pada pekan ke-14 Liga 1 musim 2023/2023. Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (30/9/2023). Pertandingan itu kickoff pada pukul 16.00 Wita.
PSM Makassar sedang dalam kondisi tak bagus. Dalam 2 laga terakhir PSM kalah melawan Borneo FC dengan skor 1-0 dan dibantai 3-0 oleh Hai Phong FC di AFC Cup.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jika melihat statistik pertandingan antara PSM Makassar Vs PSIS Semarang sepanjang sejarah kompetisi di Indonesia, PSM Makassar telah menghadapi PSIS Semarang sebanyak 14 kali sejak tahun 2004.
Hasilnya PSM menang 6 kali, imbang sekali, dan tumbang 7 kali. Lebih buruknya lagi, pada laga terakhir PSM Makassar dihajar 4 gol tanpa balas oleh PSIS Semarang. Armada Bernardo Tavares dibantai setelah mengunci gelar juara Liga 1 2022/2023.
Menjelang laga lawan PSIS tersebut, kapten tim PSM Makassar Wiljan Pluim diprediksi masih bakal absen. Mengingat dalam dua laga terakhir pemain asal Belanda tersebut tak memperkuat PSM Makassar.
Tanpa kehadiran Pluim di lini tengah, PSM Makassar kemungkinan akan memaksimalkan peran M Arfan, Akbar Tanjung dan Kenzo Nambu. Adapun Ananda Raehan diragukan tampil usai bermain di Asian Games U-24 lalu.
Di posisi kiper, PSM Makassar masih akan mengandalkan kiper utama mereka, Reza Arya Pratama. Reza kemungkinan akan dikawal tiga barisan bek tangguh Yuran Fernandes, Erwin Gutawa dan Safrudin Tahar.
Sementara di lini depan, Bernardo tampaknya masih mengandalkan Adilson da Silva dan Everton Nascimento. Duet pemain asing ini menjadi andalan skuad Juku Eja untuk membobol gawang PSIS Semarang yang dijaga Rizky Darmawan.
Adapun di kubu PSIS Semarang sejumlah pemain andalan mereka juga diragukan bisa bermain. Antara lain Dewangga, Haykal, dan Lutfi Kamal yang dipanggil bermain di Asian Games 2023.
Prediksi Susunan Pemain PSIS Semarang Vs PSM Makassar
PSIS Semarang (4-3-3)
M Rizky Darmawan; Fredyan Wahyu Sasongko, Giovani Numberi, Lucas Gama Moreira, Wahyu Prasetyo; Boubakary Diarra, Septian David Maulana, Tri Setiawan; Carlos Fortes, Paulo Freitas, Riyan Ardiansyah.
Pelatih: Gilbert Agius.
PSM Makassar (3-5-2)
Reza Arya Pratama; Erwin Gutawa, Yuran Fernandes, Safrudin Tahar; Dzaky Asraf, M Arfan, Akbar Tanjung, Kenzo Nambu, Yance Sayuri; Everton Nascimento, Adilson Silva.
Pelatih: Bernardo Tavares.
(ata/asm)