PSM Makassar mendadak tidak mengambil jatah uji coba lapangan jelang menghadapi Bhayangkara FC di pekan kelima Liga 1 2023/2024. Usut punya usut, rupanya hal ini disebabkan jadwal penerbangan PSM mengalami delay.
"Delay pesawat. Terpaksa prescon di bandara (Sultan Hasanuddin)," kata Media Officer PSM Makassar, Sulaiman Abdul Karim dalam keterangannya, Jumat (28/7/2023).
Jadwal penerbangan PSM delay juga terekam dalam sebuah video. Dalam Instastory dokter PSM Makassar Hardiansyah Muslimin memperlihatkan jika skuad PSM batal berangkat tepat waktu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Nda jadi terbang guys. Kembali ke bandara terancam batal OT," tulis Hardiansyah dalam caption videonya. Terlihat juga winger PSM Rizky Eka Pratama di dalam pesawat termenung menunggu.
Dr Arga sapaan akrab Hardiansyah Muslimin menyebut pesawat batal terbang meski skuad PSM sudah berada di dalam pesawat.
"Kenapa pesawat kembali. Mendarat kembali guys tidak jadi terbang," kata dr Arga dalam video yang diupload di Instastorynya.
Sebelumnya, kabar PSM tidak mengambil official training (OT) juga diinformasikan oleh manajemen Bhayangkara FC. Awalnya PSM dijadwalkan menggelar OT di Stadion Patriot Chandrabhaga pada pukul 18.30-19.30 WIB, Jumat (28/7).
Namun, beberapa jam jelang uji coba lapangan, PSM memutuskan untuk melewatkan sesi uji coba lapangan.
"PSM juga tidak mengambil jatah OT (official training)," tulis keterangan Bhayangkara FC, Jumat (28/7).
(ata/sar)