PSM Makassar akan tampil dengan skuad terbaiknya saat menghadapi Bali United di pertandingan kedua kualifikasi playoff Liga Champions Asia (LCA). Bek Yuran Fernandes dan Kike Linares dipercaya mengawal pertahanan PSM sejak menit awal.
Dari daftar susunan pemain yang diterima detikSulsel, Pelatih PSM Bernardo Tavares menggunakan formasi 3-5-2. Sementara Bali United menggunakan formasi 4-3-3.
Bernardo Tavares tidak melakukan banyak perubahan seperti saat leg pertama. Di posisi penjaga gawang, Reza Arya Pratama tetap jadi pilihan. Dirinya akan dikawal 3 bek tangguh Yuran Fernandes, Erwin Gutawa dan pemain asing baru Kike Linares.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di sektor lini tengah, M Arfan, Akbar Tanjung dan Kenzo Nambu masih jadi pilihan Bernardo Tavares. Sementara Ananda Raehan duduk di bangku cadangan.
Posisi flank, duo kembar Yance Sayuri dan Yakob Sayuri tetap menjadi andalan di lini sayap PSM. Mereka dipercaya untuk membantu pertahanan dan lini penyerangan PSM.
Untuk lini tengah, kombinasi kapten Wiljan Pluim dan Everton Nascimento tetap jadi pilihan di lini depan.
Di kubu tim tamu, pelatih Stefano Cugurra alias Teco langsung memainkan bek asing mereka Elias Dolah. Bek Timnas Thailand akan berduet dengan Kadek Arel ditopang Ricky Fajrin dan Ardi Idrus.
Sementara itu pencetak gol bunuh diri penyama kedudukan di leg pertama Ilija Spasojevic disimpan di bangku cadangan.
Susunan pemain PSM Makassar Vs Bali United
PSM Makassar (3-5-2)
Reza Arya Pratama; Erwin Gutawa, Yuran Fernandes, Kike Linares; Yance Sayuri, M Arfan, Kenzo Nambu, Akbar Tanjung, Yakob Sayuri; Wiljan Pluim, Everton Nascimento
Pelatih: Bernardo Tavares
Bali United (4-3-3)
Adilson Maringa; Ardi Idrus, Elias Dolah, Kadek Arel, Ricky Fajrin; Sidik Saimima, Brwa Nouri, Eber Bessa; Ramdani Lestaluhu, Privat Mbarga, Novry Setiawan.
Pelatih: Stefano Cugurra
(ata/hmw)