Dua pemain PSM Makassar Ramadhan Sananta dan Ananda Raehan sukses membawa Timnas Indonesia U-22 menang telak 5-0 atas Myanmar. Pada laga tersebut Sananta menyumbang 2 gol dan Ananda Raehan berkontribusi melalui 2 assist.
Pertandingan kedua antara Timnas Indonesia melawan Myanmar di Stadion Stadion Olympic, Phnom Penh, Kamboja pada Kamis (4/5/2023) berakhir dengan skor 5-0 untuk kemenangan Garuda Muda.
Gol Timnas Indonesia dicetak oleh Marselino Ferdinan menit 20', dua gol Ramadhan Sananta menit 30' dan 60', Muhammad Fajar Fathur Rahman (73'), dan Titan Agung (87').
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Memang pertandingan pertama sangat sulit, ketika pertandingan kedua chemistrynya (Ramadhan Sananta dan Ananda Raehan) sudah ketemu dengan pemain lain, kepercayaan dirinya sudah ada hasilnya lebih baik," kata mantan asisten pelatih PSM, Imran Amirullah kepada detikSulsel, Jumat (5/5/2023).
Imran menilai, performa Sananta saat menghadapi Myanmar jauh berbeda dari pertandingan sebelumnya, terutama dari segi kepercayaan diri. Bisa dilihat, saat Sananta sukses mencetak gol kedua berkat penetrasi yang dilakukan di sisi kiri pertahanan Myanmar.
"Sananta di laga kemarin kelihatan mobilitasnya bagus pergerakannya bagus. Yang saya lihat kemarin itu dia percaya diri, dia bisa melemaskan diri, berani penetrasi dan dia melewati lawan dan bisa shooting," paparnya.
"Modal striker itu kan dapat peluang sedikit pun dia bisa memutuskan apa yang harus dia lakukan, dan itu yang dilakukan Sananta," sambungnya.
Tak hanya Sananta, gelandang energik milik PSM Ananda Raehan juga tampil memukau. Masuk di menit ke-62 babak kedua menggantikan Taufany Muslihuddin, pemain berusia 19 tahun tersebut berkontribusi atas terciptanya gol keempat dan kelima Garuda Muda.
"Terus Ananda Raehan juga, dia bisa mengontrol permainan, dia bisa melepaskan umpan yang akurat dan memanjakan striker," ungkapnya.
Direkrut Akademi STC Salatiga ini berharap, Sananta dan Raehan jangan cepat puas atas performanya saat ini. Pasalnya Timnas Indonesia akan bertemu lawan berat seperti Vietnam dan Thailand jika sukses melaju ke babak semifinal SEA Games 2023.
"Masukan buat pemain PSM Sananta dan Raehan, jangan cepat puas diri dengan 2 kemenangan karena lawan Indonesia sejauh ini kualitasnya masih di bawah Timnas. Yang penting fokus karena lawan di depan mungkin akan jauh lebih berat," pungkasnya.
(afs/sar)