PSM Vs Borneo FC, Polisi Siapkan Jalur Khusus Suporter-Pemain dari Makassar

PSM Vs Borneo FC, Polisi Siapkan Jalur Khusus Suporter-Pemain dari Makassar

Muhclis Abduh - detikSulsel
Sabtu, 15 Apr 2023 10:04 WIB
Suporter PSM dari Laskar Ayam Jantan (LAJ) membentangkan spanduk PSM juara saat pertandingan melawan Bhayangkara FC di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare.
Foto: Alfiandis/detikSulsel
Parepare -

Laga PSM Makassar Vs Borneo FC sekaligus pesta juara Liga 1 2022/2023 untuk Juku Eja di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel) dipastikan meriah. Pihak kepolisian pun telah mengatur jalur khusus pemain hingga suporter dari arah Makassar.

"Arus lalu lintas sendiri kami sudah amankan, untuk jalur suporter dengan official itu kita bedakan," ungkap Kabag Ops Polres Parepare, Kompol Burhanuddin kepada media, Jumat malam (14/4/2023).

Baharuddin memaparkan, pemain dan official dari arah Makassar menuju Parepare akan langsung diarahkan ke Jalan Chalik-Jalan Sudirman-Pondok Bahagia-Timurama-Stadion GBH. Jalur ini juga termasuk yang akan dilalui tamu VIP.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Jalur ini dipastikan jalur yang terbaik bagi tamu untuk mereka bisa sampai ke stadion tanpa hambatan," sebutnya.

Selanjutnya, jalur khusus suporter akan dibuat menjadi dua. Suporter dari Makassar yang mengendarai mobil akan masuk dari arah Lapadde di Jalan Lingkar. Sementara bagi motor masuk melalui Jalan Bau Massepe-Jalan Chalik-Jalan Jenderal Sudirman-Jalan Syamsu Alam Bulu-SMPN 11 Parepare.

ADVERTISEMENT

"Jalur motor dan mobil juga kita atur agar tidak terlalu macet nantinya," imbuhnya.

Nobar di Lapangan Andi Makkasau

Baharuddin juga mengatakan, pihak keamanan telah menyiapkan pengamanan bagi mereka yang akan datang untuk nobar di Lapangan Andi Makkasau Parepare. Ini untuk memastikan euforia suporter tidak mengganggu ketertiban dan keamanan.

"Ada nobar di Lapangan Andi Makkasau. Untuk nobar ada pasukan juga akan kita siapkan di sana," paparnya.

Pihaknya pun meminta kepada para suporter agar bisa menonton dan merayakan kemenangan PSM Makassar sebagai juara Liga 1 musim 2022/2023 tanpa ada tindakan yang di luar kontrol. Sebab pihak keamanan sudah melaksanakan rapat bersama kelompok suporter dan mereka berkomitmen untuk menjaga keamanan.

"Kami sudah pernah rapat dengan kelompok suporter. Semua masukan ditampung dan dipertimbangkan dengan baik sehingga kami yakin dan minta kerjasamanya agar jangan ada yang bertindak di luar kesepakatan saat rapat," imbuhnya.




(asm/sar)

Hide Ads