Persik Siapkan Strategi Khusus Kalahkan PSM Makassar di Stadion BJ Habibie

Persik Siapkan Strategi Khusus Kalahkan PSM Makassar di Stadion BJ Habibie

Muhclis Abduh - detikSulsel
Sabtu, 18 Feb 2023 16:35 WIB
Pelatih Persik Divaldo Alves.
Foto: Pelatih Persik Divaldo Alves. (Muhclis Abduh/detikSulsel)
Parepare -

Persik Kediri akan dijamu PSM Makassar dalam laga lanjutan pekan ke-25 Liga 1 musim 2022/2023. Sebagai tim tamu, Persik mempersiapkan strategi khusus untuk mencuri poin penuh dari tuan rumah.

Laga PSM vs Persik akan berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel), Minggu (19/2) besok. Kick of dimulai pukul 16.00 Wita.

"Saya siap besok main fight, besok dengan spirit tinggi. Mudah-mudahan besok bisa bawa pulang hasil positif," kata pelatih Persik Divaldo Alves saat sesi pre-match conference pers, Sabtu (18/2/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Divaldo mengakui PSM Makassar merupakan tim kuat yang kini berada di puncak klasemen. Namun dia optimis Persik tetap punya kesempatan untuk mencuri poin penuh di kandang PSM Makassar.

"Strategi, meski posisi cukup sulit kita tahu PSM Makassar memang bahaya dan agresif tapi kita juga melihat banyak kekuatan di pemain kita, benar kita juga pemain muda," imbuhnya.

ADVERTISEMENT

Di sisi lain dia menjelaskan persiapan menghadapi skuad Juku Eja sudah cukup matang. Dia juga telah memacu mental pemain untuk bisa bermain bagus dan mengalahkan PSM Makassar.

"Persiapan kita dalam setiap pertemuan untuk mencari hasil positif, mental pemain untuk kerja minggu ini, attitude, sikap untuk menang dengan hasil positif," paparnya.

Sementara itu, pemain Persik, Rangga Widiansyah untuk menghadapi PSM Makassar dirinya sudah berlatih dengan porsi yang cukup. Sehingga akan memberikan hasil terbaik untuk membawa kemenangan bagi Persik.

"Menghadapi PSM kami sudah berlatih dan menyiapkan diri dan menganalisa lawan agar Persik Kediri bisa mendapat 3 poin," imbuhnya.




(asm/alk)

Hide Ads