Bernardo Tavares Ungkap Alasan Perpanjang Kontrak 3 Musim di PSM Makassar

PSM Makassar

Bernardo Tavares Ungkap Alasan Perpanjang Kontrak 3 Musim di PSM Makassar

Tim detikSulsel - detikSulsel
Sabtu, 04 Feb 2023 08:30 WIB
Manajemen PSM Makassar resmi memperpanjang kontrak pelatih Bernardo Tavares
Direktur Utama PSM Makassar Sadikin Aksa dan pelatih Bernardo Tavares. Foto: Istimewa/tangkapan layar (Instagram PSM Makassar)
Makassar -

Pelatih Bernardo Tavares resmi memperpanjang kontrak bersama PSM Makassar selama 3 musim atau hingga musim 2025/2026. Keputusan Bernardo menerima kontrak jangka panjang tersebut tak terlepas dari performa yang ditunjukkan timnya sejauh ini.

"Kita melakukan pekerjaan luar biasa dan saya juga sangat bangga dengan pemain-pemain saya dengan pekerjaan yang kita lakukan selama ini dan kebanggaan ini, emosi ini membuat saya tidak mau meninggalkan hal tersebut," kata Bernardo Tavares dalam sesi prematch konferensi pers, Jumat (3/2/2023).

Meski baru mengarsiteki PSM, Bernardo Tavares cukup sukses menukangi tim Ramang setelah berhasil bersaing di papan atas klasemen Liga 1. Bahkan membawa Pasukan Ramang menjadi juara paruh musim.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

PSM Makassar bersama juru taktik asal Portugal tersebut, juga mampu menjadi tim pertama asal Indonesia yang sukses mencapai babak final zona ASEAN AFC Cup 2022.

Bernardo menegaskan, sebuah tantangan besar bagi dirinya untuk mengangkat performa tim yang semula dalam kondisi terpuruk. Apalagi sempat tidak diperhitungkan dapat bersaing di papan atas klasemen Liga 1 musim ini.

ADVERTISEMENT

"Ini adalah tantangan bagi saya dari awal musim seperti yang saya sampaikan sebelumnya bahwa tidak ada yang memperkirakan bahwa PSM akan menjadi juara paruh musim di Liga 1 tahun ini," tuturnya.

Pelatih berusia 42 tahun ini juga merasa bangga bisa menjadi bagian dari klub tertua yang memiliki sejarah panjang di persepakbolaan tanah air. Hal ini membuat dirinya makin kuat untuk menetap lama bersama PSM.

"Kita bangga bisa berada dalam klub yang paling tua. Bekerja di klub yang paling tua dan mempunyai sejarah dan pemain dan pelatih akan berdatangan dan juga akan pergi," ungkap Bernardo.

Pelatih berlisensi UEFA Pro ini berharap, keputusannya untuk menerima kontrak jangka panjang merupakan keputusan yang benar. Namun yang terpenting saat ini dirinya dan anak asuhnya dapat melakukan pekerjaannya dengan baik.

"Saya berharap saya membuat keputusan yang benar. Kita lihat saja nanti ke depan karena dipekerjaan kita ini mungkin dengan dua atau tiga hasil buruk, kita bisa menjadi pelatih atau pemain yang sangat buruk dan tiba-tiba langsung keluar," tegasnya.

"Bagi saya yang paling penting adalah kita tetap memberikan pekerjaan luar biasa melakukan pekerjaan kita dengan fokus," sambung Bernardo.

Kendati demikian, Bernardo tetap menginginkan agar apa yang menjadi targetnya bersama PSM saat ini dibarengi dengan dukungan suporter. Karena selama ini, kehadiran pendukung setia tim Ramang menjadi kunci sukses timnya saat ini.

"Yang paling penting bagi saya adalah suporter kapan pun suporter bisa men-support kita karena suporter akan tetap tinggal di dalam klub ini," tutupnya.

Diketahui, PSM saat ini menduduki peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 dengan mengoleksi 41 poin. Perolehan itu dicapai setelah meraih 11 kali kemenangan, 8 seri, dan 2 kali menelan kekalahan.

Skuad Juku Eja selisih 3 poin dari Persija Jakarta yang berada di puncak klasemen. Lalu ada Persib Bandung di posisi kedua dengan perolehan 42 poin.




(afs/sar)

Hide Ads