Gol Yusuf Helal Menit ke-21 Bawa Persija Unggul 1-0 dari PSM

Live Report Persija Jakarta Vs PSM Makassar

Gol Yusuf Helal Menit ke-21 Bawa Persija Unggul 1-0 dari PSM

Abadi Tamrin - detikSulsel
Rabu, 25 Jan 2023 16:04 WIB
Striker Abdulla Yusuf Helal kembali memperkuat Persija Jakarta saat melawan PSM Makassar di pekan ke-20 Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Striker Persija Jakarta Abdulla Yusuf Helal mencetak gol ke gawang PSM Makassar. Skor 1-0 untuk Persija. Foto: Istimewa/tangkapan layar (Instagram Yusuf Helal)
Bekasi -

Pertandingan Persija Jakarta melawan PSM Makassar berlangsung seru. Kedua tim saling berbalas serangan dengan Persija yang unggul lebih dulu melalui gol Abdulla Yusuf Helal menit ke-21.

Laga pekan ke-20 Liga 1 2022/2023 antara Persija Vs PSM berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (25/1/2023). Skor sementara 1-0 untuk keunggulan Persija Jakarta hingga menit ke-30.

Yusuf Helal membuka keunggulan Persija melalui sepakan kerasnya yang berdiri bebas. Berawal dari serangan balik Riko Simanjuntak yang berlari dari sisi kanan sebelum mengumpan ke Yusuf Helal.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Persija menekan lebih dulu melalui serangan cepat, Abdulla Yusuf helal melepaskan umpan jauh ke Riko Simanjuntak yang berlari dari sisi kanan. Kiper Reza Arya keluar dari gawangnya untuk memotong bola.

PSM balas mengancam gawang Persija. Bola yang berawal dari sepak pojok, nyaris dijangkau Yuran Fernandes dengan sundulannya.

ADVERTISEMENT

Gantian giliran Persija yang mendapat sepak pojok. Umpan dari Riko Simanjuntak terlepas dari genggaman Reza Arya yang nyaris dimanfaatkan oleh Alfriyanto Nico.

PSM kembali membuka peluang emas menit ke-10. Everton Nascimento membuka ruang ke sisi kiri, umpan ke Rizky Eka dan diteruskan ke Yakob Sayuri. Tendangan Yakob masih membentur kaki dari bek Persija, Hansamu Yama.

Persija mendapat tendangan bebas di luar kotak penalti PSM. Gelandang Persija, Yusuf Helal berhasil melepaskan sepakan keras mendatar yang dapat ditangkap Reza Arya Pratama.

Lewat skema serangan balik, tim Macan Kemayoran berkali-kali mengancam gawang PSM. Kiper Reza Arya pun dengan sigap memotong serangan cepat Persija.

Persija akhirnya memecah kebuntuan pada menit ke-21. Yusuf Helal mencetak gol melalui sepakan kerasnya setelah menerima umpan dari Riko Simanjuntak.

Hingga menit ke-30, Persija masih unggul 1-0 dari PSM Makassar.

Susunan Pemain Persija Jakarta Vs PSM Makassar

Persija Jakarta (4-4-2):
Andritany Ardhiyasa; Firza Andika, Hansamu Yama, Ondrej Kudela, Muhammad Ferrari; Resky Fandi, Hanif Sjahbandi, Alfriyanto Nico, Riko Simanjuntak; Aji Kusuma, Abdulla Yusuf Helal.

Pelatih: Thomas Doll.

PSM Makassar (3-5-2):
Reza Pratama; Yance Sayuri, Yuran Fernandes, Agung Mannan; M Arfan, Akbar Tanjung, Kenzo Nambu, Rizky Eka Pratama, Yakob Sayuri; Wiljan Pluim, Everton.

Pelatih: Bernardo Tavares.




(ata/sar)

Hide Ads