Indonesia Vs Vietnam Tanpa Gol di Babak Pertama, Yakob Sayuri Buang 4 Peluang

Indonesia Vs Vietnam Tanpa Gol di Babak Pertama, Yakob Sayuri Buang 4 Peluang

Abadi Tamrin - detikSulsel
Jumat, 06 Jan 2023 17:23 WIB
Marselino Ferdinan
Timnas Indonesia bermain imbang 0-0 melawan Vietnam di babak pertama. Foto: ANTARA FOTO
Jakarta -

Pemain PSM Makassar Yakob Sayuri memiliki 4 peluang berbahaya saat Indonesia menjamu Vietnam dalam laga leg 1 semifinal Piala AFF 2022. Namun, 4 peluang itu terbuang percuma hingga babak pertama ditutup tanpa gol.

Leg 1 semifinal Piala AFF 2022 antara Indonesia Vs Vietnam berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jumat (6/1/2023) sore.

Indonesia kesulitan mengembangkan pemainan di awal pertandingan. Pola serangan yang dibangun Fachruddin Aryanto dkk mental di lini tengah.

Sebaliknya, tim tamu Vietnam lebih nyaman memainkan bola. Meskipun tetap saja kesulitan menembus pertahanan Indonesia hingga menit ke-15.

Indonesia mendapat peluang emas pada menit ke 20'. Dendy Sulistyawan lolos dari kawalan pemain bertahan Vietnam, Namun, saat sudah berhadapan dengan kiper lawan, Dendy lebih memilih melakukan umpan daripada melepaskan tendangan.

Peluang emas pertama pun terbuang percuma. Umpan yang diberikan ke Yakob Sayuri dapat dibaca dengan baik pemain bertahan Vietnam.

Peluang sama diperoleh Yakob Sayuri menit ke-24. Umpan tarik saat sudah di depan gawang Vietnam dapat dibaca dengan baik.

Yakob Sayuri melepaskan sepakan keras menit ke-29' setelah memanfaatkan bola rebound. Tetapi sepakan pemain PSM tersebut masih melebar tipis di sisi kiri gawang Vietnam.

Semenit berselang. Yakob kembali menebar ancaman. Melalui serangan balik, sepakan Yakob masih dapat ditepis pemain bertahan Vietnam.

Peluang keempat kembali didapat Yakob pada menit ke-38'. Menerima umpan dari Arhan Pratama, sundulan Yakob dapat ditepis penjaga gawang Vietnam.

Hingga babak pertama usai tidak ada lagi peluang berbahaya yang tercipta. Skor bertahan 0-0.

Susunan Pemain Indonesia Vs Vietnam

Indonesia:

Nadeo Argawinata; Jordi Amat, Rizky Ridho, Pratama Arhan, Rachmat Irianto, Asnawi Mangkualam, Fachruddin Aryanto, Marselino Ferdinan, Marc Klok, Yakob Sayuri, Dendy Sulistyawan

Pelatih: Shin Tae-yong

Vietnam:

Dang Van Lam, Do Duy Manh, Que Ngc Hai, Bui Tien Dung, Doan Van Hau, Vu Van Tanh, Do Hung Dung, Phan Van Duc, Nguyen Quang Hai, Nguyen Hoang Duc, Nguyen Tien Linh

Pelatih: Park Hang-seo



Simak Video "Gaya Jokowi 'Panas-panasan' Nonton Indonesia Vs Vietnam di GBK"
[Gambas:Video 20detik]
(ata/sar)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT