Suporter PSM Sorot Lini Belakang dan Tengah Usai Ditahan Imbang Bhayangkara

ADVERTISEMENT

Bhayangkara FC Vs PSM Makassar

Suporter PSM Sorot Lini Belakang dan Tengah Usai Ditahan Imbang Bhayangkara

Tim detikSulsel - detikSulsel
Selasa, 13 Des 2022 07:00 WIB
Lini pertahanan PSM Makassar beberapa kali ditembus oleh para penyerang Bhayangkara FC.
Lini pertahanan PSM Makassar beberapa kali ditembus oleh para penyerang Bhayangkara FC. Foto: Dok. PSM Makassar/Agung Dewantara
Makassar -

Suporter PSM Makassar menyoroti penampilan Yuran Fernandes Cs menghadapi Bhayangkara FC dalam laga pekan ke-14 Liga 1 2022/2023. Lini tengah dan lini belakang dinilai jadi penyebab PSM hanya bermain imbang melawan The Guardian.

"PSM Makassar agak kendur dan terjadi miss komunikasi antar lini tengah dan lini belakang," kata Ketua Umum Suporter Punggawa Eja Ari Kurniawan kepada detikSulsel, Senin (12/12/2022).

Laga Bhayangkara FC dan PSM Makassar yang tersaji di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Senin (12/12) berakhir imbang tanpa gol. Padahal kedua tim saling berbalas serangan sepanjang 90 menit pertandingan.

"Babak pertama PSM tampil nyerang dan nyaris cetak gol, hanya kena tiang gawang Bhayangkara FC," jelasnya.

Hanya saja, Ari menilai saat memasuki babak kedua, permainan PSM justru menurun. Wiljan Pluim Cs kesulitan mengembangkan permainan.

"Semoga pemain makin solid dan tetap fokus dengan karakter permainan yang lebih baik lagi," imbuhnya.

Meski gagal meraih poin penuh, Ari mengapresiasi, karena PSM sejauh ini tetap mempertahankan status tak terkalahkannya. Hanya saja, posisi tim Juku Eja kini digeser Bali United di puncak klasemen.

"Karena PSM masih menjaga tren positif tidak terkalahkan sampai dengan pekan ke-14 ini. Namun dengan hasil yang satu poin patut kita syukuri," terangnya.

Perolehan klasemen Liga 1 hingga pekan ke-14 ini dipimpin Bali United dengan 30 poin. Sementara PSM berada di posisi kedua dengan mengemas 29 poin.



Simak Video "Suntikan Motivasi untuk PSM Jelang Ladeni Persikabo 1973"
[Gambas:Video 20detik]
(ata/sar)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT