Laga puncak Grup E Piala Dunia 2022 berlangsung dramatis. Jepang secara mengejutkan keluar sebagai juara grup disusul Spanyol sebagai runner-up dan Jerman harus gugur.
Jepang memastikan lolos ke fase knockout usai mengalahkan Spanyol 2-1 pada laga penentu Grup E Piala Dunia 2022 di Stadion Khalifa International, Jumat (2/12) dini hari Wita.
Sempat tertinggal lebih dulu melalui gol Alvaro Morata menit ke-11, Tim Samurai Biru bangkit di babak kedua dan mencetak dua gol balasan melalui Ritsun Doan menit ke-48 dan Ao Tanaka menit 51'.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Epic comeback Jepang bukan terjadi kali ini saja. Saat melawan Jerman, Rabu (23/11) lalu, Tim Samurai Biru juga membalikkan keadaan setelah tertinggal lebih dulu.
Jerman bahkan hanya unggul lebih dulu melalui penalti Ilkay Gundogan menit ke-33. Jepang kemudian membalas membalas melalui dua gol Ritsu Doan menit ke-75 dan Takuma Asano menit 83'.
Satu-satunya kekalahan yang dialami Jepang justru terjadi saat menghadapi tim non unggulan, Kosta Rika. Meski tampil dominan, Tim Samurai Biru dikejutkan melalui gol Kosta Rika di penghujung laga.
Di sisi lain, Jerman yang menang 4-2 atas Kosta Rika di laga terakhir tak cukup untuk mengantar Der Panzer melaju ke babak selanjutnya. Jerman harus puas berada di peringkat ketiga Grup E dan kalah agregat gol dari Spanyol yang lolos sebagai runner-up.
Sebelumnya, Pasukan Hansi Flick dipermalukan Jepang di laga perdana dengan skor 1-2 dan bermain imbang lawan Spanyol dengan skor 1-1. Kegagalan ini jadi rapor buruk bagi Jerman.
Sejak jadi juara dunia pada tahun 2014 lalu, Jerman secara beruntun gagal melewati fase grup di edisi 2018 dan 2022.
(ata/sar)