2 Pekan Sulthan Zaky Gabung PSM Senior: Awal-awal Sulit Beradaptasi

PSM Makassar

2 Pekan Sulthan Zaky Gabung PSM Senior: Awal-awal Sulit Beradaptasi

Alfiandis - detikSulsel
Selasa, 22 Nov 2022 18:07 WIB
Kapten Timnas Indonesia Sulthan Zaky gabung latihan PSM Makassar
Pemain muda PSM Makassar U-20 Sulthan Zaky Pramana latihan bersama tim PSM Senior Foto: Ibnu Munsir/detikSulsel
Makassar -

Pemain muda PSM Makassar U-20 Sulthan Zaky Pramana terhitung telah menjalani latihan selama 2 pekan bersama tim senior Juku Eja. Zaky mengaku sempat kesulitan beradaptasi saat awal-awal bergabung.

"Kalau saya sih waktu awal-awal sulit biasanya. Masih agak bingung tapi lama kelamaan juga bisa menyesuaikan," kata Zaky selepas latihan PSM di Lapangan Bosowa Sport Center, Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Selasa (22/11/2022).

Pemain kelahiran Makassar, 23 Maret 2006 ini merupakan cikal bakal bek masa depan PSM. Zaky memiliki pengalaman sebagai pemain Timnas Indonesia U-16 yang berhasil menjuarai Piala AFF U-16 2022.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Semenjak menjalani latihan bersama tim senior PSM mulai 12 November lalu, Zaky mengaku membutuhkan waktu untuk beradaptasi. Namun secara perlahan telah terbiasa dengan pola latihan yang diberikan pelatih Bernardo Tavares.

Pasalnya, model latihan yang diberikan Bernardo hampir sama dengan latihan yang didapatkan di Timnas Indonesia U-20.

ADVERTISEMENT

"Alhamdulillah saya menyesuaikan diri tidak lama karena latihan juga hampir sama lah kalau kita di Timnas," tegas Zaky.

Sebagai pemain yang paling muda di skuad PSM senior dengan usia baru menginjak 16 tahun tak lantas membuat dirinya sungkan. Menurutnya, semua pemain senior baik Wiljan Pluim, M Arfan, hingga Yakob Sayuri ramah atas kehadirannya.

"Alhamdulillah semu (pemain senior) baik," pungkasnya.

Sementara itu, Pelatih Bernardo Tavares menegaskan, akan membuka pintu bagi para skuad muda potensial untuk bergabung dengan tim senior PSM.

"Ini sinyal kepada pemain yang bukan dari akademi PSM Makassar, tapi juga dari pulau lain. Jika kamu pemain bagus dan punya potensi, dan kamu ingin mendapat kesempatan untuk berlatih di skuad utama, PSM Makassar membuka mata untuk kesempatan ini," kata Bernardo, Rabu (16/11).

Terbukti, sederet pemain akademi seperti Victor Dethan, Ananda Raehan, hingga Dzaky Arsaf berhasil dipromosikan Bernardo bermain di Liga 1 hingga AFC Cup.

Termasuk dua penggawa PSM Makassar U-20 Sulthan Zaky Pramana dan Adil Nur Bangsawan memiliki kans bergabung dengan skuad senior. Pasalnya, mereka tengah menjalani latihan bersama Wiljan Pluim dan kolega.

"Jadi, pada momen ini, saya pikir akademi PSM Makassar menjadi salah satu yang menaruh banyak pemain di skuad utama. Memberi kesempatan kepada pemain yang bekerja keras untuk bisa memiliki kesempatan bermain di Liga 1," tegas Bernardo.

Kendati demikian, kedua pemain ini masih dalam tahap pemantauan tim pelatih guna melihat bagaimana perkembangannya selama menjalani latihan di skuad senior PSM.

"Kami sedang menganalisis potensi yang dimiliki kedua pemain ini. Saya pikir, penting bagi kami untuk melihat mereka. Karena juga ini merupakan sinyal untuk pemain lain yang berada di akademi PSM Makassar," paparnya.

"Lihatlah, jika kamu bekerja keras maka sangat mudah untuk bergabung ke skuad utama dan melakoni beberapa latihan untuk kami lihat dan menganalisis potensinya," sambung Bernardo.

Pelatih berlisensi UEFA Pro ini menegaskan, meski keduanya terbilang masih cukup muda, bukan menjadi penghalang untuk mereka tampil di tim senior Juku Eja. Dirinya akan membuka mata lebar-lebar bagi pemain akademi PSM agar bisa tampil di kompetisi Liga 1.

"Bagi kami apa yang dilihat adalah performa pemain. Kami bisa menggunakan pemain berusia 16 atau 36 tahun. Bagi saya, umur tak dihitung," tegasnya.

Sulthan Zaky merupakan pemain murni binaan akademi PSM Makassar, sementara Adil Nur Bangsawan sendiri merupakan pemain jebolan Akademi PS Barito Putera U-16 sebelum gabung bersama PSM U-20.




(afs/ata)

Hide Ads