PSM Makassar memulai latihan perdananya usai meliburkan skuadnya selama dua pekan. Pelatih Juku Eja Bernardo Tavares langsung menggenjot fisik para pemain dengan latihan taktik.
"Dan kita akan lihat kondisi mereka sejauh apa mereka dan kita akan gabungkan di sini latihan kebugaran latihan teknik (dan) latihan taktikal," jelas Bernardo pada sesi latihan PSM di Stadion Kalegowa, Kamis (3/11/2022).
Latihan perdana tim Ramang berlangsung di Stadion Kalegowa, Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel) Kamis (3/11). Bernardo menegaskan para pemain akan dilihat kondisinya sebagai bahan evaluasi dari program yang diberikan selama libur.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kita akan lihat kondisi daripada pemain sejauh mana mereka melakukan tugas yang kita berikan selama libur kemarin," jelas Bernardo sebelum memimpin latihan di Stadion Kalegowa, Kamis (3/11).
Walau masa libur, pelatih asal Portugal itu sejatinya tetap memberikan tugas latihan rumahan. Ini diberikan guna stamina para pemain tetap terjaga walaupun mendapat libur yang cukup lama.
"Karena pada saat libur kemarin kita memberikan program juga untuk dilakukan di rumah masing-masing," jelasnya.
Wiljan Pluim Cs sebelumnya mendapat jatah libur dan izin untuk kembali ke kampung halaman masing-masing selama 19 hari, yakni sejak 15 Oktober lalu hingga 1 November 2022.
Keputusan tersebut diambil setelah manajemen dan pelatih mendapat kepastian jika kompetisi baru akan bergulir akhir November ini. Sementara saat ini Liga di agendakan akan bergulir sesegera mungkin usai PSSI terlalu melakukan pertemuan dengan pihak pemerintah.
(afs/hmw)