Legenda PSM Makassar Minta PSSI Segera Beri Kepastian soal Kelanjutan Liga 1

PSM Makassar

Legenda PSM Makassar Minta PSSI Segera Beri Kepastian soal Kelanjutan Liga 1

Tim detikSulsel - detikSulsel
Senin, 24 Okt 2022 08:30 WIB
PSM Makassar latihan sebelum libur selama 19 hari
PSM Makassar meliburkan pemainnya pasca Liga 1 dihentikan sampai batas waktu yang belum ditentukan. Foto: Dok. PSM Makassar
Makassar -

Legenda PSM Makassar Syamsuddin Umar meminta agar PSSI segera menentukan jadwal kick-off Liga 1 2022/2023. Kepastian kelanjutan kompetisi untuk memudahkan klub menentukan program ke depannya.

"Kalau begini (tidak jelas kompetisi) kasihan juga klub akan kesulitan menentukan program. Jadi baiknya ada kepastian lanjutnya kembali liga," katanya kepada detikSulsel, Minggu (23/10/2022).

Untuk diketahui, PSSI kini tengah disibukkan dengan agenda rapat Tim Satgas Transformasi Sepak Bola Indonesia. Sementara itu, nasib kelanjutan Liga 1 2022/2023 masih belum jelas menyusul terbitnya rekomendasi Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

TGIPF merekomendasikan agar pemerintah tidak lebih dulu mengizinkan dilanjutkannya kompetisi sebelum adanya perombakan di struktur kepengurusan PSSI. Namun begitu, sempat ada kabar bahwa Liga 1 2022-2023 dilanjutkan pada akhir November 2022 mendatang.

"Kita harap setelah kejadian itu (Tragedi Kanjuruhan), kompetisi sepakbola kita semakin baik ke depannya. Semua berbenah untuk kemajuan sepak bola Indonesia," imbuh pelatih yang sukses membawa PSM juara liga musim 1999/2000 tersebut.

ADVERTISEMENT

Pasca Tragedi Kanjuruhan, PSM sempat tetap menggelar latihan dan laga uji coba menghadapi tim Porprov Makassar. Namun karena tidak jelasnya kelanjutan kompetisi membuat pelatih Bernardo Tavares memilih untuk meliburkan pemainnya.

Wiljan Pluim Cs terhitung libur selama 19 hari dan baru akan kembali latihan pada Rabu (2/11) mendatang.

"Kita berharap agar PSM tidak kehilangan fokus dengan jeda kompetisi yang panjang ini. Apalagi performa tim sedang bagus musim ini," paparnya.

Sebelumnya, Tragedi Kanjuruhan cukup memberi dampak kepada PSM Makassar. Laga tunda antara PSM kontak Barito Putera harus kembali ditunda pada Senin (3/10) lalu.

Padahal para pemain dan tim ofisial PSM sudah tiba di Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel). Namun keputusan menghentikan kompetisi membuat mereka pulang kembali ke Makassar.




(ata/tau)

Hide Ads