Bernardo Tavares Siapkan 22 Pemain PSM Tantang Persik, 1 Duduk di Tribun

PSM Makassar

Bernardo Tavares Siapkan 22 Pemain PSM Tantang Persik, 1 Duduk di Tribun

Muhclis Abduh - detikSulsel
Kamis, 01 Sep 2022 20:57 WIB
PSM Makassar recovery jelang menghadapi Persik Kediri di Stadion Kalegowa
PSM Makassar recovery jelang menghadapi Persik Kediri Foto: Dok. PSM Makassar
Kediri -

Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares menyiapkan 22 pemain untuk laga kontra Persik Kediri di pekan kedelapan BRI Liga 1 musim 2022/2023. Satu pemain disiapkan hanya untuk duduk di kursi penonton.

PSM Makassar bertandang ke markas Persik Kediri di Stadion Brawijaya, Kediri, Jumat (2/9). Kick-off pertandingan dimulai pukul 21.30 Wita.

"Kita membawa 22 pemain, 11 akan bermain di starting line up dan 10 akan duduk di bench," ungkap Bernardo dalam sesi pre match konferensi pers di Kediri, Kamis (1/9/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bernardo menjelaskan satu pemain lainnya sengaja disimpan di bangku penonton. Hal ini sebagai antisipasi jika jelang pertandingan ada pemain yang cedera.

"Satu pemain akan duduk di tribun. Sebagai cadangan untuk kita mempersiapkan beberapa kemungkinan," jelasnya.

ADVERTISEMENT

Pelatih asal Portugal itu mengaku, cukup khawatir dengan kondisi pemainnya dengan jeda rehat cukup singkat. Ia berharap dalam pertandingan besok semua pemain dalam kondisi fit hingga akhir pertandingan.

"Mudah-mudahan diantara 22 pemain yang ada sekarang tidak ada yang cedera besok," harapnya.

Dari 22 pemain tersebut, Bernardo membawa 3 kiper yakni Reza Arya Pratama, Rivky Mokodompit, dan Harlan Suardi.

Di lini pertahanan, bek PSM Makassar, Yance Sayuri yang sebelumnya absen saat laga kontra Persib Bandung Senin (29/8) lalu ikut diboyong Bernardo ke Kediri.

Kapten PSM Makassar, Wiljan Pluim juga masuk dalam daftar 22 pemain tersebut. Kehadiran Pluim tentunya akan membuat lini tengah Pasukan Ramang semakin solid dan menjadi ancaman bagi lawan.

Selain itu, pemain asal Jepang, Kenzo Nambu akan ikut memperkuat lini tengah bersama Pluim setelah namanya juga ikut dalam daftar pemain yang ikut dibawa.

Sementara di lini depan, skuad Juku Eja akan mengandalkan trio Ramadhan Sananta, Donald Bissa, dan Victor Dethan. Ini setelah Everton Nascimento tidak masuk dalam daftar yang ikut diterbangkan ke Kediri.

Berikut Daftar PSM Makassar yang Dibawa ke Kediri:

Kiper:
1. Reza Arya Pratama
2. Rivky Mokodompit
3. Harlan Suardi

Belakang:
4. Erwin Gutawa
5. Yuran Fernandes
6. Agung Mannan
7. Dallen Doke
8. Safruddin Tahar
9. Samuel Simanjuntak
10. Yance Sayuri

Tengah:
11. Akbar Tanjung
12. M Arfan
13. Rasyid Bakri
14. Bryan Cesar
15. Ananda Raehan
16. Rizky Eka Pratama
17. Yakob Sayuri
18. Wiljan Pluim
19. Kenzo Nambu

Depan:
20. Victor Dethan
21. Ramadhan Sananta
22. Donald Bissa




(ata/sar)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads