Wanita lansia bernama Khalijah Mido (75) terjebak kebakaran di rumahnya hingga tewas. Korban rupanya mengalami kebutaan alias tunanetra sehingga tidak bisa menyelamatkan diri.
"Infonya yang meninggal itu buta," kata Camat Manggala, Andi Edi Indra kepada detikSulsel, Minggu (27/7/2025).
Edi mengatakan, informasi yang diperolehnya, saat kebakaran korban sedang tertidur bersama keluarganya yang lain. Keluarga korban kemudian dikejutkan dengan api yang sudah membesar di dalam rumah.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Api memang sudah membesar di saat mereka bangun. Panik mau masuk tolong itu tantenya, tapi sudah besar sekali mi api," beber Edi.
Dia menambahkan, proses pemakaman jenazah korban ditangani langsung oleh kelurahan. Dia menyebut Lurah Manggala sudah mendatangi rumah duka.
"Ini ibu lurahku yang langsung tangani. Karena dini hari kebakarannya," katanya.
Diberitakan sebelumnya, kebakaran tepatnya terjadi di Jalan Manggala Raya, Blok 7, Kelurahan Manggala, Kecamatan Manggala, Sabtu (26/7) sekitar pukul 01.51 Wita. Total delapan unit armada damkar dikerahkan ke lokasi kebakaran.
"(Korban) Terjebak. Almarhumah memang sakit dan harus dipapah kalau mau jalan, menurut info di lokasi," kata Kabid Operasional Damkarmat Makassar, Andi Cakrawala kepada detikSulsel, Minggu (27/7).
Sementara, dugaan awal penyebab kebakaran masih belum diketahui. Cakrawala mengatakan penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan polisi.
"Masih dalam penyelidikan pihak berwajib," pungkasnya.