Rumah milik Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kota Jayapura, Papua, Justin Sitorus diduga ditembak orang tidak dikenal (OTK) saat malam tahun baru. Justin telah melaporkan kejadian penembakan itu dan sementara diselidiki polisi.
"Satuan Reskrim Polresta Jayapura Kota di-backup Bid Labfor dan Dit Reskrimum Polda Papua akan lakukan penyelidikan terkait laporan pengaduan tentang adanya orang yang diduga terkena benda berupa peluru atau proyektil," kata Kapolresta Jayapura Kota Kombes Victor D. Mackbon kepada wartawan, Jumat (3/1/2025).
Mackbon mengatakan, peristiwa penembakan tersebut terjadi di Kompleks Perumahan Pemda II Cigombong Kotaraja, Distrik Abepura pada Rabu (1/1) sekitar pukul 00.05 WIT. Laporan pengaduan baru dibuat Justin di SPKT Polresta Jayapura Kota pada Jumat siang (3/1).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Korban diketahui bernama Justin Sitorus yang berprofesi sebagai ASN Pemerintah Kota Jayapura yang kini menjabat Kepala Dinas Perhubungan Kota Jayapura. Menurut pengaduan korban yang diterima kejadian itu berawal saat korban bersama keluarga sedang melaksanakan ibadah kunci tahun di rumahnya," jelas Mackbon.
Mackbon melanjutkan, saat masuk 1 Januari 2025 sekitar pukul 00.05 WIT atau di akhir doa ada benda yang jatuh dari atas plafon rumah. Benda itu mengenai dada sebelah kiri korban yang mengakibatkan korban langsung terjatuh.
Korban kemudian dibawa ke rumah sakit hingga disarankan untuk melakukan rontgen. Hasilnya tidak ditemukan adanya serpihan atau sisa proyektil pada diri korban. Benda diduga proyektil itu hanya ditemukan di atas meja tamu rumah korban.
"Jadi tidak benar bila korban ditembak. Diduga benda yang diduga peluru tersebut menyasar ke atap rumah korban kemudian jatuh mengenai korban yang saat itu berada di dalam rumah," ungkap Mackbon.
(asm/hsr)