Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) buka suara di tengah kabar ditetapkan sebagai tersangka KPK. SYL berjanji akan memberikan penjelasan soal kasus dugaan korupsi di Kementan.
Dilansir dari detikNews, hal itu disampaikan SYL di kantornya pada Kamis (5/10). SYL berbicara saat hendak meninggalkan kantor Kementan.
"Pada saat saya akan beri penjelasan," kata SYL di gedung Kementan, Kamis (5/10/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Syahrul Yasin Limpo tidak menjelaskan lebih jauh soal kasus yang menyeret namanya. SYL langsung pergi dan masuk ke mobilnya.
"Saya akan menyelesaikan semua proses-prosesnya," tutur SYL.
Diketahui, KPK saat ini sedang mengusut kasus dugaan korupsi di Kementan. KPK belum menjelaskan siapa tersangka dalam kasus ini.
Sementara Wakil Ketua KPK Alexander Marwata menegaskan KPK sudah melakukan upaya penggeledahan terkait dugaan kasus korupsi di Kementan. Alex menegaskan upaya penggeledahan secara hukum hanya bisa dilakukan di tahap penyidikan, yang mana sudah pasti ada tersangka yang dijerat bila KPK sudah melalui tahapan penyidikan.
"Penggeledahan dan penyitaan merupakan upaya paksa yang hanya bisa dilakukan pada tahap penyidikan," kata Alexander saat dihubungi, Rabu (4/10).
Menurut Alexander, sesuai dengan prosedur di KPK, peningkatan kasus korupsi ke tahap penyidikan harus telah mengantongi dua alat bukti hingga sosok yang diduga sebagai pelaku pidana.
"Silakan simpulkan sendiri (sosok tersangka di korupsi Kementan)," jelasnya.
(sar/ata)