Menantu Kades di Bone Ditangkap, Curi Mesin Traktor Bantuan Kementan

Menantu Kades di Bone Ditangkap, Curi Mesin Traktor Bantuan Kementan

Agung Pramono - detikSulsel
Senin, 13 Jun 2022 23:40 WIB
ilustrasi pria diborgol
Ilustrasi. Foto: thinkstock
Bone - Seorang pria inisial IH (28) di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel) diringkus polisi atas kasus pencurian mesin traktor tangan (hand tractor) yang merupakan bantuan Kementerian Pertanian (Kementan). IH diketahui merupakan menantu seorang kepala desa (kades).

"Pelaku pencurian mesin traktor sudah ditahan di Mapolres Bone. Masih dilakukan penyelidikan terkait motifnya," kata Paur Humas Polres Bone IPDA Rayendra Muhtar, saat dikonfirmasi, Senin (13/6/2022).

IH dilaporkan mencuri mesin hand tractor milik kelompok tani di Desa Matajang, Kecamatan Dua Boccoe, pada Sabtu (28/5). Selanjutnya pelaku IH diamankan pada Senin (30/5).

Rayendra menyebut, dari hasil pemeriksaan sementara, IH menjual hasil curiannya itu kepada salah seorang penada di Desa Tawaroe, Kecamatan Dua Boccoe dengan harga Rp 41 juta. Barang itu kemudian dijual lagi ke Kabupaten Sinjai.

"Untuk saat ini (motif pencurian) sementara mendapatkan keuntungan pribadi saja," sebutnya.

Menurutnya, kasus ini akan didalami dengan meminta keterangan dari Kepala Desa Matajang. Sebab, mesin traktor tangan yang dicuri tersebut merupakan bantuan Kementan.

"Kita akan periksa. Kaitannya tentunya karena barang tersebut bantuan maka perlu ada keterangan tentang itu dari Pak Desa," jelasnya.

Sementara itu, anggota Kelompok Tani Desa Matajang, Hendri mengungkapkan pelaku diduga beraksi saat tengah malam. Kasus ini pun diharapkan dapat diusut tuntas termasuk terkait keterlibatan pihak lain.

"Alhamdulillah sudah ditangkap. Pelakunya ternyata menantu Kades Matajang. Kami berharap kepada polisi agar mengungkap siapa-siapa oknum lain yang terlibat termasuk motif dari pencurian mesin traktor bantuan pertanian tersebut," ucapnya.


(asm/sar)

Hide Ads