Jagad maya Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) beberapa pekan terakhir dihebohkan viral kata 'pakintaki' yang diucapkan seorang pemuda asal Kabupaten Jeneponto bernama Aldi. Hingga kini publik Makassar dan sekitarnya tanpa henti mengucapkan kata pakintaki, apa artinya?
Menurut Dosen Ilmu Bahasa Universitas Negeri Makassar (UNM), Dr Asis Nojeng, pakintaki berasal dari bahasa suku Makassar. Dasar katanya ialah kinta.
"Pakintaki itu secara morfologis berasal dari kata dasar kinta, ini artinya sentak," kata Asis kepada detikcom, Kamis (17/2/2022).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Asis menambahkan, kata dasar kinta ini kemudian mendapat awalan prefiks pa dan akhiran ki yang merupakan kata ganti orang (persona). Sehingga bila digabungkan menjadi kata pakintaki dia menjadi kata seruan atau ajakan.
"Pakintaki diartikan menjadi ayo sentakkan. Atau kalau halusnya, silakan engkau sentakkan. Kemudian untuk takintaki ada prefiks ta dan akhiran ki dimaknai menjadi tersentak. Ada juga takintaka ini menjadi artinya saya tersentak," jelasnya.
Pria yang juga aktif di Himpunan Pelestari Bahasa Daerah Sulsel ini menuturkan pakintaki dalam penggunaan keseharian sebenarnya tidak mengarah ke konotasi negatif. Maknanya biasa saja.
"Misalnya digunakan saat menarik kencang tali pancing, pakintaki. Untuk misalnya ada aliran air dalam selang atau pipa yang tekanannya kencang kemudian tersumbat, kita biasa sebut takintaki," bebernya.
Namun Asis khawatir penggunaan kata pakintaki diarahkan ke makna yang negatif, setelah kata pakintaki menjadi bahasa gaul atau prokem di kalangan anak muda Makassar. Jika seperti itu, nantinya kata pakintaki menjadi kurang baik untuk dituturkan untuk anak-anak di bawah umur.
"Misalnya untuk istilah gerakan hubungan suami-istri, tidak salah juga ada yang sebut pakintaki karena maknanya bisa seperti itu. Namun kita tidak ingin maknanya jadi liar. Pakintaki tidak diarahkan ke hal negatif," tuturnya.
Untuk diketahui, ucapan Pakintaki belakangan ini viral terutama lewat potongan video di Tiktok yang diucapkan seorang pemuda beranama Aldi. Dalam video yang viral, pemuda asal Jeneponto itu merekam aktivitas kesehariannya seperti memegang ikan, memanjat pohon. Di setiap akhir videonya, pemuda tersebut selalu mengucapkan pakintaki rong.
Kata itu kemudian viral dan menjadi hits diucapkan masyarakat dengan ekspresi lucu. Termasuk memberikan ucapan semangat untuk PSM Makassar. Pakintaki rong!!!
(tau/nvl)