Kalla Toyota Luncurkan New Calya, Siap Dominasi Pasar Mobil MPV

Kalla Toyota Luncurkan New Calya, Siap Dominasi Pasar Mobil MPV

Muhclis Abduh, Darmawanti Adellia Adipradana - detikSulsel
Sabtu, 16 Jul 2022 19:23 WIB
Kalla Toyota luncurkan New Calya.
Foto: Kalla Toyota luncurkan New Calya. (Dok. Istimewa)
Makassar -

Kalla Toyota merilis produk terbaru yang siap mendominasi pasar mobil Multi Purpose Vehicles (MPV). Versi terbaru dari New Calya diluncurkan untuk mengikuti penjualan pasar mobil multiguna yang meningkat setiap tahunnya.

"Kami yakin MPV entry ini market share-nya tiap tahun tumbuh. Kami akan tetap mempertahankan dominasi di pasar," ucap Chief Operation Officer Kalla Toyota Robby Wijaya kepada pers, Sabtu, (16/7/2022).

Robby menuturkan, penjualan MPV di tahun 2021 mencapai 58,8 persen di seluruh wilayah Sulsel, Sulbar, Sulteng, dan Sultra. New Calya menjadi kendaraan idaman keluarga dengan fitur comfort dan safety yang kian lengkap.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami tetap menjaga keunggulan fungsionalitas seperti kabin lapang dan praktis, fitur kenyamanan dan keamanan lengkap, serta mesin canggih yang efisien sehingga memperoleh kepercayaan tinggi dari masyarakat," ujarnya.

Vice President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Henry Tanoto menargetkan, New Calya akan terjual 400 unit mobil setiap bulannya. Untuk peluncuran ini saja, sudah 300 unit terjual melalui pre-order.

ADVERTISEMENT

"Kami optimis angka di atas 400 unit tiap bulan, apalagi pendahulunya, Toyota Calya telah terjual sebanyak 310.384 unit secara retail," papar Henry.

Selain itu, New Calya dirilis dengan beberapa fitur yang di-upgrade atau diperbaharui tidak hanya menopang pada tampilan sporty dan elegan. New Calya dilengkapi Anti-Lock Breaking System (ABS) dan Electronic Brake-force Distribution (EBD), untuk proteksi pada rangka mobil dari tabrakan di bagian depan, belakang, dan sisi mobil, serta Rear Parking Sensor.

"Semakin aman, dengan parking camera untuk meningkatkan visibilitas ke belakang ketika mundur. Sementara di dalam, kehadiran fitur-fitur terbaru dilingkupi oleh teknologi termutakhir, membuat penumpang merasa lebih nyaman dan aman berkat fitur safety yang lengkap," terangnya.

New Calya Dongkrak Penjualan di Parepare

Kehadiran All New Calya juga resmi diluncurkan di Kota Parepare. Peluncuran mobil serbaguna atau MPV ini diproyeksi mampu mendongkrak penjualan hingga merajai penjualan di wilayah Ajatappareng, khususnya Parepare.

"Hadirnya New Calya ini membuat target penjualan dinaikkan 30 sampai 50 persen dari penjualan biasanya," ungkap Sales Supervisor Kalla Toyota Parepare, Akhsan Kristiawan saat rilis New Calya, Sabtu (16/7).

Akhsan mengaku, jumlah penjualan unit Calya selama ini mencapai 10 sampai 15 unit setiap bulan. Sehingga, dalam kurun waktu enam bulan atau semester pertama 2022, jumlah penjualan Calya mencapai 90 unit.

"Dengan adanya New Calya ini, kami optimis bisa menambah target penjualan kami per bulan itu sekitar 25 sampai 30 unit," paparnya.

Akhsan mengatakan, secara umum sampai Juni 2022 lalu, total market share Toyota sudah berada di angka 40 persen lebih. Adapun 30 persen di antaranya merupakan sumbangsih dari produk Toyota Calya.

"Sampai Juni Calya masih merajai Ajatappareng. Dia mengambil porsi 30 persen dari 40 persen lebih total penjualan Toyota," jelasnya.

Kepala Cabang Kalla Toyota Parepare, Andi Saydiman Hasanuddin menambahkan, banyak hal yang membuat Calya begitu digemari oleh masyarakat, baik tampilan maupun fiturnya.

"Calya jadi unggulan. Modelnya yang semakin stylis dan fitur-fitur canggihnya menjadi pertimbangan bagi costumer," pungkas Saydiman.




(sar/ata)

Hide Ads