Film Sampai Titik Terakhirmu: Sinopsis, Daftar Pemeran, hingga Jadwal Tayang

Film Sampai Titik Terakhirmu: Sinopsis, Daftar Pemeran, hingga Jadwal Tayang

Osmawanti Panggalo - detikSulsel
Kamis, 13 Nov 2025 21:00 WIB
sampai titik terakhirmu
Ilustrasi (Foto: dok lyto pictures)
Makassar -

Film Sampai Titik Terakhirmu turut meramaikan daftar film bioskop Indonesia yang tayang di bulan November 2025. Film dengan genre drama romantis ini mengangkat kisah nyata yang sempat viral di media sosial.

Disutradarai oleh Dinna Jasanti dan diproduksi oleh LYTO Pictures, Sampai Titik Terakhirmu menceritakan kisah hidup dua insan muda, Albi Dwizky dan Shella Selpi Lizah. Kehidupan yang sebelumnya damai seketika berubah setelah diagnosis penyakit serius terjadi pada Shella.

Film Sampai Titik Terakhirmu dibintangi oleh aktor dan aktris muda berbakat Arbani Yasiz sebagai Albi dan Mawar Eva de Jongh sebagai Shella. Buat detikers yang penasaran dengan kisah lengkapnya, yuk baca sinopsisnya terlebih dahulu lengkap dengan informasi lainnya, meliputi:

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

  1. Sinopsis film Sampai Titik Terakhirmu
  2. Daftar lengkap pemeran film Sampai Titik Terakhirmu
  3. Jadwal tayang film Sampai Titik Terakhirmu di bioskop

Yuk, simak selengkapnya!

Sinopsis Film Sampai Titik Terakhirmu

Film Sampai Titik Terakhirmu menceritakan tentang Albi yang awalnya hanya mengagumi Shella dari jauh tanpa berani mengutarakan isi hatinya. Namun waktu perlahan mempertemukan mereka dalam kisah yang tak terduga.

ADVERTISEMENT

Dari sekadar sapaan ringan, hubungan mereka berkembang menjadi kedekatan yang tulus dan saling menguatkan. Albi menjadi sosok yang selalu ada di sisi Shella, terutama saat ia mulai mengeluh tentang rasa sakit di perutnya.

Kekhawatiran itu membawa Shella pada kenyataan pahit ketika dokter menemukan kista yang kemudian berkembang menjadi kanker ovarium. Kabar tersebut menghantam kehidupan mereka, tetapi Albi tak pernah mundur, ia justru semakin kuat, menjadi sandaran yang memberi Shella semangat untuk terus berjuang.

Sejak saat itu, hidup mereka dipenuhi perjuangan, jatuh bangun, tawa dan tangis bercampur jadi satu. Tapi di balik semua rasa sakit, keduanya tetap bertahan, memegang erat satu hal yang tersisa, cinta. Cinta yang bukan sementara, melainkan sampai di titik terakhir.

Bagaimana perjuangan Shella dan Albi menghadapi kenyataan pahit ini? Apakah cinta mereka cukup kuat untuk melawan waktu dan rasa kehilangan yang perlahan mendekat?

Daftar Pemain Film Sampai Titik Terakhirmu

Berikut adalah daftar lengkap pemeran film Sampai Titik Terakhirmu:

  • Mawar Eva de Jongh sebagai Shella
  • Arbani Yasiz sebagai Albi
  • Kiki Narendra sebagai Didin
  • Unique Priscilla sebagai Erna
  • Yasamin Jasem sebagai Lydia
  • Shakeel Fauzi sebagai Dide
  • Botika Panggabean sebagai Mamak
  • Vonny Felicia sebagai Nia
  • Verina Ardiyanti sebagai Rini
  • Onadio Leonardo sebagai Mamang Racing
  • TJ Ruth sebagai Ibu Yeti
  • Alfie Alfandy sebagai Deri
  • Dana Wardhana sebagai Dito
  • Cemor sebagai Gilang

Demikian sinopsis, pemeran, dan jadwal tayang film Sampai Titik Terakhirmu. Bagi detikers yang penasaran dengan alur ceritanya, film ini sudah mulai tayang sejak 13 November 2025 dan bisa disaksikan di seluruh bioskop Indonesia. Selamat menonton ya, detikers!




(urw/urw)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads