Tanggal 29 Desember Memperingati Hari Apa? Ada 3 Momen Penting dan Menarik

Tanggal 29 Desember Memperingati Hari Apa? Ada 3 Momen Penting dan Menarik

Andi Sitti Nurfaisah - detikSulsel
Minggu, 29 Des 2024 06:00 WIB
Ilustrasi Kalender
Ilustrasi (Foto: Freepik)
Makassar -

Tanggal 29 Desember 2024 jatuh pada hari Minggu berdasarkan penanggalan Masehi. Terdapat sejumlah peringatan penting dan bersejarah yang diperingati di tanggal ini.

Lantas, tanggal 29 Desember memperingati hari apa saja?

Sedikitnya, ada sekitar 3 momen penting dan menarik yang diperingati setiap tanggal 29 Desember. Ketiga peringatan tersebut adalah Hari Cello Internasional, Hari Konstitusi Irlandia, dan Hari Kemerdekaan Mongolia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Nah, penasaran dengan berbagai fakta menarik dari peringatan tersebut? Berikut detikSulsel telah merangkum ulasannya yang disadur dari laman National Today.

Yuk disimak!

ADVERTISEMENT

Hari Cello Internasional

Salah satu momen menarik yang diperingati pada tanggal 29 Desember adalah Hari Cello Internasional. Peringatan ini merupakan perayaan yang bagi semua pemain cello di dunia, serta para komposer dan penggemar musik.

Perayaan ini diciptakan memperingati kelahiran Pablo Casals, seorang pemain cello dan komposer legendaris yang dianggap sebagai salah satu musisi terbesar sepanjang masa. Dia dikenal sebagai sosok hebat yang berbakat dalam memainkan alat musik, salah satunya cello.

Pablo Casals dikenal luas karena rekamannya atas "Bach Cello Suite" yang ia buat dan temukan kembali pada 1930-an. Hal ini mengubah pandangan banyak orang tentang karya tersebut.

Selain itu, festival Pablo Casals yang diadakan setiap tahun untuk merayakan warisan musiknya masih berlangsung hingga kini. Acara tersebut mengundang seniman dan musisi dari seluruh dunia.

Hari Konstitusi Irlandia

Tanggal 29 Desember juga diperingati sebagai Hari Konstitusi Irlandia. Peringatan ini dianggap penting karena tanpa konstitusi yang kuat, negara Irlandia akan menjadi negara tanpa hukum.

Konstitusi Irlandia disahkan pada 1937. Konstitusi ini tidak hanya menghapus beberapa undang-undang lama, tetapi juga menambah amandemen baru yang lebih baik dan lengkap.

Selain itu, konstitusi Irlandia memberikan hak suara wanita dan kesetaraan kewarganegaraan, serta menghargai peran wanita dalam keluarga, seperti tercantum dalam Pasal 41.2. Selain itu, dokumen ini menjamin kebebasan beragama bagi setiap warga negaranya.

Konstitusi ini juga mengikat Irlandia pada komitmen hak asasi manusia, termasuk perjanjian internasional seperti Konvensi Eropa tentang Hak Asasi Manusia dan Piagam Hak Asasi Manusia Uni Eropa.

Hari Kemerdekaan Mongolia

Tanggal 29 Desember juga diperingati sebagai Hari Kemerdekaan Mongolia. Peringatan ini merupakan hari yang penuh kebahagiaan bagi bangsa Mongolia, yang telah memperoleh kebebasan setelah bertahun-tahun berada di bawah kekuasaan dinasti Qing China.

Mongolia telah berada di bawah kekuasaan dinasti Qing China dalam waktu yang cukup lama. Seperti halnya dengan negara lain yang dijajah, Mongolia berjuang untuk mempertahankan budaya mereka yang perlahan digantikan oleh budaya China.

Pada tahun 1911, setelah Revolusi Xinhai menggulingkan dinasti Qing China, Mongolia memanfaatkan kesempatan tersebut dan berhasil membebaskan diri dari China. Namun, kemerdekaan mereka hanya berlangsung singkat karena China kembali menduduki ibu kota Mongolia.

Kemerdekaan Mongolia akhirnya dipulihkan pada 1921 setelah Revolusi Mongolia Luar dengan bantuan pasukan Soviet. Hari ini, Mongolia merayakan kemerdekaannya dengan kegiatan mengibarkan bendera nasional dan kegiatan perayaan lainnya.

Nah, itulah ulasan mengenai daftar peringatan yang dirayakan pada 29 Desember 2024. Semoga bermanfaat ya, detikers!




(urw/alk)

Hide Ads