Polisi mengungkap penyebab kebakaran Pasar Remu Kota Sorong, Papua Barat Daya. Hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) kebakaran pasar disebabkan karena korsleting.
"Kemarin hasil olah TKP identifikasi penyebab kebakaran karena korsleting. Untuk sementara kami akan koordinasi ke Labfor Jayapura," Kata Kasat Reskrim Polresta Sorong Kota AKP Arifal Utama kepada detikcom, Selasa (2/10/2024).
Ia mengatakan, polisi juga masih akan melaksanakan pemeriksaan saksi. Pemeriksaan tersebut akan dilakukan setelah tahap olah TKP selesai.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kita mulai melakukan olah TKP dengan memasang garis polisi di lokasi kejadian pada Minggu, (29/9/2024)," kata Arifan.
Diberitakan sebelumnya, peristiwa kebakaran itu terjadi di Pasar Remu, Kecamatan Sorong Manoi, Kota Sorong, Sabtu (28/9) sekitar pukul 18.00 Wita.
Bangunan pasar yang mayoritas terbuat dari bahan mudah terbakar membuat api cepat menjalar. Hasil pendataan sementara, lebih dari 500 kios pedagang hangus terbakar.
(asm/ata)