Gempa Terkini M 6,2 Guncang Wakatobi Sultra

Andi Nur Isman Sofyan - detikSulsel
Selasa, 01 Okt 2024 16:44 WIB
Ilustrasi gempa Wakatobi. Foto: Getty Images/kickers
Wakatobi -

Gempa bumi berkekuatan magnitudo (M) 6,2 mengguncang Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sultra). Gempa berpusat di laut.

Informasi gempa disampaikan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) pada Selasa (1/10/2024). Gempa terjadi pukul 17.28 Wita.

"Gempa Mag:6.2," tulis BMKG melalui akun X @infoBMKG.


Lokasi gempa berada pada koordinat 6.18 derajat lintang selatan dan 125.04 derajat bujur timur. Gempa berjarak 186 kilometer dari tenggara Wakatobi.

"Kedalaman 631 Km, tidak berpotensi tsunami," kata BMKG.



Simak Video "Video Gempa M 6,5 Guncang Sumenep, BMKG: Tak Berpotensi Tsunami"

(asm/asm)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork