Gempa M 5,3 Guncang Kobagma Papua Pegunungan, Tak Berpotensi Tsunami

Papua Pegunungan

Gempa M 5,3 Guncang Kobagma Papua Pegunungan, Tak Berpotensi Tsunami

Abadi Tamrin - detikSulsel
Rabu, 24 Jul 2024 07:35 WIB
Ilustrasi Gempa
Ilustrasi gempa. Foto: Getty Images/iStockphoto/Petrovich9
Mamberamo Tengah -

Gempa bumi magnitudo (M) 5,3 terjadi di Kobagma, Kabupaten Mamberamo Tengah, Papua Pegunungan. Pusat gempa berada di darat dan tidak berpotensi tsunami.

"Gempa Mag:5,3," tulis BMKG di akun X, Rabu (24/7/2024)

BMKG menginformasikan gempa terjadi pada pukul 07.22 WIB atau 09.22 WIT. Lokasi gempa ada di koordinat 2,86 Lintang Selatan dan 139,38 Bujur Timur. Titik gempa ada di kedalaman 26 km.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"96 km Timur Laut Kobagma Papua Pegunungan," kata BMKG.

"Tidak berpotensi tsunami," tambahnya.




(ata/ata)

Hide Ads