Tanggal 12 Juli Memperingati Apa? Ada Hari Koperasi Indonesia

Tanggal 12 Juli Memperingati Apa? Ada Hari Koperasi Indonesia

Rasmilawanti Rustam - detikSulsel
Jumat, 12 Jul 2024 05:03 WIB
Infografis kalender puasa Muharram
Ilustrasi tanggal 12 Juli memperingati hari apa. (Foto: Denny Pratama/detikcom)
Makassar - Sejumlah momen penting diperingati setiap tanggal 12 Juli. Lantas, tanggal 12 Juli 2024 memperingati hari apa saja?

Berdasarkan kalender Masehi, tanggal 12 Juli 2024 jatuh pada hari Jumat. Salah satu momen yang diperingati hari ini adalah Hari Koperasi Indonesia.

Penasaran ada hari apa lagi? Simak berikut daftar hari peringatan pada 12 Juli serta ulasannya masing-masing yang dirangkum detikSulsel dari berbagai sumber.

Hari Koperasi Indonesia.

Hari Koperasi Indonesia (HKI) diperingati setiap tanggal 12 Juli. Tahun 2024 ini, Hari Koperasi Indonesia diperingati yang ke-77.

Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) merayakan HKI tahun ini dengan tema, Koperasi Maju, Indonesia Emas sebagaimana dikutip dari situs Dewan Koperasi Indonesia.

Dikutip dari situs Wukirsari Kabupaten Sleman, konsep koperasi di Indonesia pertama kali dirintis oleh R Aria Wirjaatmadja, seorang patih dari Purwokerto pada 1896. Kemudian Gerakan koperasi terus berjalan dan dijadikan alat perjuangan oleh Budi Utomo serta Serikat Dagang Islam untuk memperbaiki kehidupan rakyat.

Lalu pada masa pendudukan Jepang, dibentuklah Koperasi di Indonesia. Namun, koperasi ini digunakan untuk mengeruk keuntungan dan menyengsarakan rakyat.

Setelah Indonesia merdeka, pergerakan koperasi di Indonesia mengadakan Kongres Koperasi untuk pertama kalinya. Kongres tersebut dilaksanakan di Tasikmalaya, Jawa Barat pada 12 Juli 1947.

Kongres Koperasi pertama menghasilkan beberapa keputusan penting, di antaranya mendirikan Sentral Organisasi Koperasi Rakyat Indonesia (SOKRI), menetapkan gotong royong sebagai asas koperasi, menetapkan 12 Juli sebagai Hari Koperasi Nasional.

Sejak saat itulah, tanggal 12 Juli selalu diperingati sebagai Hari Koperasi di Indonesia.

Hari Kebab Sedunia

Dikutip dari National Today, Hari Kebab Sedunia diperingati pada hari Jumat kedua bulan Juli di Amerika Serikat. Tahun ini, hari peringatan tersebut diperingati pada 12 Juli 2024.

Kebab menjadi bagian dari menu makanan orang Amerika karena masuknya budaya yang kuat dari Timur Tengah, Afrika, dan Eropa. Kebab ini menjadi makanan ringan yang popular di kota-kota besar Amerika pada tahun 1970-an.

Hari ini dapat diperingati dengan berbagai cara. Salah satunya, dengan mempelajari resep baru.

Hari Sepeda Motor Nasional

Masih dari National Today, Hari Sepeda Motor Nasional diperingati di Amerika Serikat setiap hari Jumat kedua bulan Juli. Tahun ini, Hari Sepeda Motor Nasional diperingati pada 12 Juli 2024.

Hari ini menjadi momen untuk mempromosikan berkendara yang lebih sehat dan bertanggung jawab. Sekaligus menghargai kesederhanaan dan kesenangan mengendarai sepeda motor.

Hari ini dapat diperingati dengan merencanakan perjalanan solo menggunakan sepeda motor.

Itulah ulasan 'tanggal 12 Juli memperingati hari apa?'. Semoga menambah wawasan, detikers.




(alk/hsr)

Hide Ads