55+ Twibbon Hari Pendidikan Nasional 2024 Gratis Lengkap dengan Captionnya

55+ Twibbon Hari Pendidikan Nasional 2024 Gratis Lengkap dengan Captionnya

Yaslinda Utari Kasim - detikSulsel
Kamis, 02 Mei 2024 11:13 WIB
50+ ucapan selamat Hari Pendidikan Nasional atau Hardiknas 2024. (detik.com)
Foto: 50+ ucapan selamat Hari Pendidikan Nasional atau Hardiknas 2024. (Ilustrasi detik.com)
Makassar -

Twibbon Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) dapat diunggah ke media sosial untuk memeriahkan peringatan tersebut. Terdapat banyak pilihan twibbon dengan desain menarik yang bisa digunakan secara gratis.

Melansir buku Ki Hajar Dewantara 'Pemikiran dan Perjuangannya', Hardiknas diperingati setiap tahunnya pada tanggal 2 Mei. Tanggal peringatan tersebut diambil dari hari lahir seorang tokoh pelopor pendidikan di Indonesia yakni Ki Hajar Dewantara.

Peringatan Hardiknas ini bisa dirayakan dengan berbagai cara. Salah satu cara yang paling sederhana yaitu dengan mengunggah twibbon Hardiknas 2024 beserta captionnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bagi detikers yang ingin merayakannya, berikut kumpulan Twibbon Hari Pendidikan Nasional 2024 lengkap dengan caption, cara pasang, beserta tema dan logo Hardiknas. Simak, yuk!

Twibbon Hari Pendidikan Nasional

Cara Pasang Twibbon Hari Pendidikan Nasional

Twibbon Hari Pendidikan Nasional ini bisa dipasang dengan cara yang cukup mudah. Berikut panduan lengkapnya:

ADVERTISEMENT
  1. Pilih salah satu link twibbon yang diinginkan di atas!
  2. Pada laman Twibbonize akan muncul gambar twibbon Hari Pendidikan Nasional lengkap dengan posisi untuk memasang foto.
  3. Klik "Pilih Foto"
  4. Selanjutnya pilih foto yang akan digunakan dari perangkat kamu.
  5. Setelah terunggah, atur posisi dan ukuran foto agar sesuai dengan bingkai twibbon.
  6. Klik "Unduh".
  7. Klik "Selanjutnya"
  8. Akan muncul laman "Hilangkan watermark di foto ini?"
  9. Klik "Tidak Perlu".
  10. Twibbon akan terunduh secara otomatis ke perangkat.

Selanjutnya, detikers bisa mengunggah twibbon tersebut ke laman media sosial sebagai foto profil maupun sebagai post terbaru.

Contoh Caption Hari Pendidikan Nasional

  1. Selamat Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2024. Mari bersama mewujudkan Indonesia merdeka belajar. #Hardiknas2024
  2. Ing Ngarsa Sung Tuladha, Ing Madya Mangun Karsa, Tut Wuri Handayani. Yang di depan memberikan contoh, yang di tengah mengayomi ide dan gagasan, dan yang di belakang memberikan dorongan dan dukungan. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2024. Jayalah Negeriku! #LanjutkanMerdekaBelajar
  3. Hari Pendidikan Nasional adalah hari spesial yang menunjukkan pentingnya pendidikan bagi sebuah bangsa. Selamat memperingati Hardiknas 2024. Semangat merdeka belajar!
  4. 2 Mei 1989, Bapak Pelopor Pendidikan Nasional Lahir. Melalui perjuangannya hingga membangun Lembaga Pendidikan Tamansiswa, terwujudlah Indonesia yang cerdas dan berpendidikan. Selamat Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2024.
  5. Dalam momentum Hari Pendidikan Nasional ini, mari kita wujudkan gerakan bersama semarak Indonesia Merdeka belajar. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2024. #LanjutkanMerdekaBelajar
  6. Setiap anak berhak mendapatkan pendidikan yang layak, bersekolah dan mengembangkan setiap potensi yang dimilikinya. Dengan begitu kita bersama-sama turut mencerdaskan kehidupan bangsa. #Hardiknas2024
  7. Pendidikan tak hanya sekadar mendapatkan ijazah, tapi juga tentang pengalaman hidup dan pembelajaran seumur hidup. Selamat Hari Pendidikan Nasional, mari kita terus belajar dan tumbuh bersama.
  8. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2024. Selamat Hari Ulang Tahun untuk Bapak Pelopor Pendidikan Indonesia, Ki Hajar Dewantara. Semoga semboyan dan perjuangan beliau terus menggema di Tanah Air tercinta. #Hardiknas2024
  9. Pada masa penjajahan Belanda, Ki Hajar Dewantara berjuang untuk memberikan kesetaraan pendidikan bagi warga pribumi. Kini mari kita teruskan perjuangan itu dengan belajar dan meraih cita-cita setinggi langit. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2024.
  10. Setiap anak berhak atas pendidikan yang bermutu dan merata. Di Hari Pendidikan Nasional ini, mari kita bersama-sama berjuang untuk menciptakan pendidikan yang inklusif dan adil bagi semua anak bangsa. #LanjutkanMerdekaBelajar

Tema dan Logo Hari Pendidikan Nasional

Kemendikbud RI telah merilis tema dan logo resmi yang digunakan untuk merayakan Hari Pendidikan Nasional 2024. Penetapan logo dan tema itu tertuang dalam surat nomor 11911/MPK.A/TU.02.03/2024 perihal Pedoman Peringatan Hari pendidikan Nasional Tahun 2024.

Tema yang diusung pada Hardiknas 2024 yakni 'Bergerak Bersama, lanjutkan Merdeka Belajar". Tema ini seiring dengan Kemendikbud RI yang menetapkan bulan Mei sebagai bulan merdeka belajar.

Adapun logo yang dirilis Kemendikbud untuk merayakan Hardiknas 2024 didesain dengan kombinasi warna biru, hijau, dan kuning. Berikut link logo Hardiknas 2024:

Logo Hardiknas 2024

Logo ini bisa digunakan untuk kebutuhan membuat desain spanduk, twibbon, maupun kartu ucapan. Untuk melengkapi desain logo Tut Wuri handayani dan Merdeka Belajar juga ditambahkan.

Berikut tautannya:

Logo Tut Wuri Handayani

Logo Merdeka Belajar

Demikianlah kumpulan twibbon Hari Pendidikan Nasional 2024 beserta contoh captionnya. Selamat Hari Pendidikan Nasional, detikers!




(urw/urw)

Hide Ads