Sebuah mobil jenis minibus ludes terbakar di depan SPBU Bone-bone, Luwu Utara, Sulawesi Selatan (Sulsel). Mobil terbakar diduga bersumber percikan korek api dari dalam mobil setelah melakukan pengisian BBM.
"Terjadi kebakaran satu unit mobil minibus jenis Avanza di SPBU Bone-bone," kata Kapolsek Bone-bone Kompol Made Untung kepada detikSulsel, Minggu (7/4/2024).
Peristiwa tersebut terjadi di depan SPBU Bone-bone, Kecamatan Bone-bone, Luwu Utara, sekitar pukul 13.00 Wita, siang tadi. Mobil jenis minibus tersebut terbakar setelah mengisi BBM di SPBU.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Made mengungkapkan dari hasil keterangan sopir, mobil tersebut terbakar setelah salah satu penumpangnya memercikan korek api di dalam mobil. Hal tersebut sontak memicu kebakaran.
"Ada penumpangnya yang memercikkan korek api di dalam, tiba-tiba api muncul. Iya mobil itu baru-baru keluar isi BBM," ungkapnya.
Menurutnya, ada 3 penumpang di dalam mobil. Beruntung, tidak ada korban atas kebakaran tersebut dikarenakan semua penumpang dan sopir sempat menyelamatkan diri saat kebakaran terjadi.
"Itu mobil penumpang, ada 3 penumpang di dalam bersama sopirnya. Tidak ada korban, semuanya selamat karena sempat keluar saat kebakaran terjadi," ucapnya.
Made menambahkan, saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait kebakaran mobil tersebut. Pasalnya beberapa keterangan mengungkapkan mobil yang terbakar itu juga sering digunakan untuk melansir BBM.
"Ada dugaan ke sana kalau mobil tersebut mobil pelansir, karena ada yang bilang kalau mobil itu sering melansir BBM, tapi kami masih menyelidiki," ujarnya.
(hmw/sar)