Tim Seleksi (Timsel) mengumumkan 10 calon anggota KPU Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan (Sulsel) yang lolos tahap seleksi kesehatan dan wawancara. Tiga di antara yang lolos merupakan petahana komisioner KPU Jeneponto dan tanpa perwakilan perempuan.
Pengumuman hasil seleksi calon anggota KPU Jeneponto periode 2024-2029 dengan Nomor: 18/TIMSELKK-GEL.10-PU/04/73/2023 itu tanpa ada perwakilan perempuan. Pengumuman tersebut ditandatangani oleh Ketua Timsel Arrijani dan Sekretaris Timsel Muhammad Jufri yang diterbitkan pada, Rabu (13/12).
"Affirmative action mengatur agar diusahakan ada keterwakilan perempuan kalau bisa 30%, sudah kami usahakan tapi kita juga tidak bisa mendegradasi nilai calon lain hanya karena dia laki-laki misalnya," ujar Arrijani kepada detikSulsel, Rabu (13/12/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pihaknya mengaku tetap objektif menilai dengan hasil keputusan tanpa ada perwakilan perempuan. Meski dilematis, lanjutnya, objektivitas dan keadilan tetap harus terjaga.
"Kami tetap objektif dalam menilai meski tetap patuh ada semua aturan termasuk affirmative action. Dilematis memang tapi objektivitas dan rasa keadilan para calon tetap kami jaga," ujar Arrijani.
Sementara ketiga petahana yang lolos yakni Ketua KPU Jeneponto Sapriadi Saleh, Komisioner Divisi Sosialisasi dan Parmas Azhari, serta Komisioner Divisi Hukum Mustari M.
Hasil Tes Kesehatan dan Tes Wawancara Bakal Calon Anggota KPU Kabupaten Jeneponto Periode 2024-2029 sebagai berikut:
- Akhmad Amiruddin Said
- Arifandi
- Asming
- Azhari (petahana)
- Sapriadi S (petahana)
- Hasrullah Hafid
- Ilham Hidayat
- Mustari M (petahana)
- Saiful
- Suandi
(ata/ata)