Korban SAM Air Dievakuasi dari Wamena ke Jayapura Pakai Pesawat Boeing

Korban SAM Air Dievakuasi dari Wamena ke Jayapura Pakai Pesawat Boeing

Raymond Latumahina - detikSulsel
Selasa, 27 Jun 2023 14:54 WIB
Pesawat SAM Air jatuh di hutan Papua. Sebelum jatuh, pesawat tersebut sempat hilang kontak usai beberapa menit terbang. Pesawat itu membawa enam orang.
Pesawat SAM Air Jatuh di Papua: Kronologi hingga Identitas Korban. Foto: Istimewa
Yalimo -

Keenam korban tewas pesawat Semuwa Aviasi Mandiri (SAM) Air sudah dievakuasi dari hutan Yalimo, Papua Pegunungan. Para korban kemudian akan dievakuasi dari Wamena ke Jayapura menggunakan pesawat Boeing milik maskapai Trigana Air.

"Rencana dengan menggunakan Trigana Air dengan nomor penerbangan PK-YSN. Mungkin setengah jam lagi baru tiba di Jayapura," kata Komandan Lanud Silas Papare Marsma M. Dadan Gunawan kepada wartawan, Selasa (27/6/2023).

Dadan menyebut pesawat yang mengangkut enam korban SAM Air itu akan tiba di Sentani, Kabupaten Jayapura, sekira pukul 16.30 WIT. Selanjutnya korban akan dibawa ke Rumah Sakit (RS) Bhayangkara untuk dilakukan identifikasi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Nanti kurang lebih sekitar 30 menit lagi jezanah akan dibawa ke Jayapura. Nanti akan dibawa ke RS Bhayangkara untuk dilaksanakan DVI atau identifikasi dengan menggunakan metode yang sudah biasa dilaksanakan terjadi crash pesawat," ungkapnya.

Dadan mengungkapkan tim SAR gabungan telah berhasil menemukan keenam korban kecelakaan pesawat maut tersebut. Seluruh korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

ADVERTISEMENT

"Dengan berat hati tim SAR sudah berusaha semaksimal mungkin, jadi ini sementara tidak ada satu pun dari korban yang selamat," imbuhnya.

Setelah ditemukan lanjut Dadan, tim SAR kemudian mengevakuasi keenam korban ke dalam kantong jenazah untuk selanjutnya diterbangkan ke Wamena menggunakan helikopter Caracal.

"Tadi siang sudah dilaksanakan penjemputan di titik jemput dropping pukul 14.00 WIT mereka berangkat. Sekarang sudah landing di Wamena menggunakan helikopter Caracal yang membawa jenazah tersebut," tuturnya.

Untuk diketahui keenam korban pesawat tersebut terdiri dari pilot atas nama Kapten Hari Permadi dan kopilot Levi Murib. Lalu empat penumpang atas nama Bartolomeus (34), Ebeth Halerohon (29), Dormina Halerohon (17), Kilimputni (20).

Mereka menjadi korban jatuhnya pesawat SAM Air dalam penerbangan dari Bandara Elelim ke Lapangan Terbang Poik, Kabupaten Yalimo, Papua Pegunungan, Jumat (23/6).




(afs/asm)

Hide Ads