Gerindra Pede Prabowo Subianto Raih 70 Persen Suara Pemilu 2024 di Sulsel

Gerindra Pede Prabowo Subianto Raih 70 Persen Suara Pemilu 2024 di Sulsel

Agus Umar Dani - detikSulsel
Senin, 13 Mar 2023 11:28 WIB
Sufmi Dasco Ahmad
Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad. Foto: Anggi Muliawati/detikcom
Makassar -

Partai Gerindra yakin bisa memenangkan Calon Presiden (Capres) yang diusung, Parabowo Subianto di Sulawesi Selatan (Sulsel). Gerindra bahkan optimis bisa meraih lebih dari 70 persen suara di Sulsel.

"Pertama sesuai hasil Rapimnas pada bulan Agustus 2022 di situ ditegaskan bahwa Prabowo Subianto adalah satu-satunya Calon Presiden dari Partai Gerindra," ujar Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad kepada wartawan, Minggu (12/3/2023).

Dasco juga menegaskan isu-isu yang beredar terkait batalnya Prabowo Subianto maju sebagai calon presiden tidak benar. Dia bahkan menyebut orang-orang yang membuat isu itu takut menghadapi Prabowo pada Pemilu 2024 nanti.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kedua kalau ada isu beredar Pak Prabowo tidak maju presiden itu adalah isu yang disuarakan oleh orang-orang yang takut akan Prabowo yang akan menang pada Pemilu 2024," tegasnya.

Selain isu Prabowo batal maju calon presiden, Dasco juga menanggapi isu bahwa Prabowo bersedia menjadi calon wakil presiden. Dia menegaskan Prabowo tetap calon presiden satu-satunya dari Partai Gerindra.

ADVERTISEMENT

"Kemudian saya tegaskan sekali lagi bahwa apabila juga ada isu beredar bahwa Pak Prabowo bersedia menjadi calon wakil presiden dari salah satu calon itu tidak benar karena Prabowo adalah calon presiden dari Partai Gerindra satu-satunya, amanat Rapimnas pada waktu itu," katanya.

Wakil Ketua DPR RI itu lantas mengaku yakin bisa memenangkan Prabowo Subianto pada Pemilu 2024. Terutama di Sulsel, dia yakin bisa memperoleh lebih dari 70 persen suara.

"Tentunya dengan memenangkan suara Pak Parbowo lebih 70 persen," katanya.




(asm/ata)

Hide Ads