Ada Peserta Tewas, Tarik Tambang Ika Unhas di Makassar Diikuti 5.000 Orang

Kota Makassar

Ada Peserta Tewas, Tarik Tambang Ika Unhas di Makassar Diikuti 5.000 Orang

Ibrahim Rewa - detikSulsel
Minggu, 18 Des 2022 11:31 WIB
Pamflet lomba tarik tambang Ika Unhas yang menewaskan 1 peserta.
Pamflet lomba tarik tambang Ika Unhas. Foto: Dokumen Istimewa.
Makassar -

Seorang peserta tarik tambang yang digelar IKA Universitas Hasanuddin (Unhas) tewas terbentur aspal di Jalan Jenderal Sudirman, Makassar. Lomba tarik tambang ini disebut-sebut diikuti oleh 5.000 orang peserta.

Pantauan detikSulsel di lokasi, Minggu (18/12/2022), para peserta lomba tarik tambang ada yang mengenakan baju putih dan ada yang baju merah.

Lomba tarik tambang ini juga diikuti Wali Kota Makassar Moh Ramdhan 'Danny' Pomanto. Danny sendiri hadir mengenakan kaos berwarna putih.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Danny kemudian memberi pengarahan kepada peserta. Dia meminta peserta mengambil posisi sudah disiapkan.

Setelah peserta siap, Danny masuk ke barisan tarik tambang. Saat lomba tarik tambang berlangsung, tak ada insiden di lokasi.

ADVERTISEMENT

Namun sekitar 15 menit kemudian, terlihat dua unit ambulans datang ke lokasi tarik tambang. Rupanya ambulans itu mengevakuasi korban meninggal.

Sementara itu, seorang saksi mata bernama Ikram Saputra mengatakan korban sebenarnya hendak jogging di Lapangan Hasanuddin tak jauh dari lokasi tarik tambang.

Korban kemudian melihat lomba tarik tambang di jalanan sehingga ikut ambil bagian.

"Sebenarnya mau jogging, ternyata ada acara lomba tarik tambang, rekor MURI," kata Ikram.

Pada saat tarik tambang, korban dan kelompoknya kalah sehingga tertarik ke depan. Nahas, korban jatuh dan terbentur aspal.

"Dia kecelakaan akibat tekanan talinya. Dia maju (tertarik ke depan hingga jatuh ke aspal dan terbentur)," ujar Ikram.


Diketahui, lomba tarik tambang ini digelar oleh IKA Unhas wilayah Sulsel. Lomba ini digelar untuk memecahkan rekor MURI dengan peserta terbanyak.

Lomba tarik tambang juga menjadi rangkaian pelantikan pengurus IKA Unhas Sulsel.




(hmw/ata)

Hide Ads