Gempa M 5,2 Guncang Halmahera Barat, Tidak Berpotensi Tsunami

Maluku Utara

Gempa M 5,2 Guncang Halmahera Barat, Tidak Berpotensi Tsunami

Tim detikSulsel - detikSulsel
Sabtu, 10 Sep 2022 00:34 WIB
Ilustrasi gempa bumi (iStock)
Foto: Ilustrasi gempa bumi (iStock)
Halmahera Barat -

Gempa bumi berkekuatan magnitudo (M) 5,2 mengguncang Halmahera Barat, Maluku Utara. Gempa dilaporkan tidak berpotensi tsunami.

Badan Meteorologi, Klimatologi, Geofisika (BMKG) melaporkan gempa terjadi pada Sabtu (10/9/2022). Gempa terjadi pukul 00.20 WIB.

"Gempa magnitudo: 5,2," tulis BMKG melalui akun twitternya @infoBMKG.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lokasi gempa berada di kedalaman 10 kilometer. Dengan titik koordinat 2.06 lintang utara dan 126.64 bujur timur.

"Pusat gempa berada di 131 kilometer barat laut Halmahera Barat Maluku Utara," tambah BMKG.

ADVERTISEMENT

Hingga saat ini belum ada informasi resmi terkait dampak gempa yang terjadi. Termasuk ada atau tidaknya kerusakan maupun korban jiwa.




(asm/tau)

Hide Ads