Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur kembali mengalami erupsi. Erupsi berupa letusan yang membentuk kolom abu setinggi 500 meter di atas puncak kawah.
Erupsi Gunung Semeru hari ini sempat menyebabkan awan panas sejauh 2 km dan hujan abu di 2 desa. BPBD imbau warga waspada terhadap potensi letusan susulan.