Selain Kelewat Seksi, Zhao Yingzi Diusir dari Cannes Usai Dekati Tom Cruise

Dicky Ardian
|
detikPop
Zhao Yingzi
Zhao Yingzi (Foto: Weibo)
Jakarta - Zhao Yingzi, aktris asal Tiongkok, jadi sorotan di red carpet Festival Film Cannes 2025, bukan karena prestasi filmnya, tapi karena gaun transparan hingga aksi nekat lainnya.

Semua bermula dari kedatangan Zhao Yingzi di red carpet Cannes 2025. Dia muncul mengenakan gaun perak yang glamor dengan belahan tinggi dan bahan yang cukup tembus pandang.

Padahal Cannes tahun ini punya aturan baru soal busana yang gak boleh tampil terlalu mengekspos. Tapi Zhao Yingzi tetap maju jalan dengan gaunnya.

Aksi nekat yang lain adalah Zhao Yingzi membawa adiknya masuk ke dalam. Padahal akses yang dia punya hanya untuk dirinya.

Gak cukup sampai situ, dia juga berpose terlalu lama, sampai akhirnya petugas keamanan menggiring keluar area.

Drama belum selesai, Zhao Yingzi tambah manasin suasana dengan mendekati aktor legendaris Tom Cruise. Katanya sih ketemu idola dan sempat jabat tangan, tapi dari video yang beredar dan beberapa orang menyebut dia agak maksa.

Media lokal QQ melaporkan kalau Zhao Yingzi sengaja menyusup ke kelompok penyambutan biar bisa deket sama Tom Cruise. Sang aktor disebut juga bingung, tapi tetap berusaha sopan.

Akhirnya staf media langsung nyuruh Zhao Yingzi mundur pelan-pelan. Dia gak diizinkan di lokasi itu.

Netizen Tiongkok langsung ngegas. Banyak yang menilai Zhao Yingzi cari panggung dan ngeksploitasi ketenaran Tom Cruise buat dapet sorotan. Duh!

Zhao juga sempat cerita dengan bangganya kalau dia lihat Leonardo DiCaprio langsung dari dalam auditorium. Tapi... eits, ketahuan kalau ternyata dia masuk lewat tiket komersial, bukan undangan festival sebagai bintang film atau nominasi.

Buat tahu nama Zhao Yingzi mungkin gak kaget. Media Tiongkok, seperti Sina dan QQ sering liput soal pola kelakuan 'unik' aktris ini.

Dia pernah ngaku terang-terangan suka aktor Cheng Yi, lawan mainnya di The Promise of Chang'an, saat live streaming, lengkap dengan rencana buat mendekati dia secara terbuka.


(dar/wes)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO